JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Anggota Densus 88 Terciduk Saat Buntuti Jampidsus Febrie Adriansyah

Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, Febrie Adriansyah | tribunnews
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Seorang Anggota Detasemen Khusus (Densus) 88 Polri dikabarkan terciduk sedang membuntuti Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, Febrie Adriansyah.

Moment terciduknya anggota Densus 88, yang disebut-sebut berinisial IM dan berpangkat Bripda itu, terjadi di sebuah restoran di Jakarta Selatan.

Pada saat itu, anggota Densus 88 itu diduga menyamar sebagai karyawan perusahaan BUMN dengan inisial HRM.

Berdasarkan informasi yang diterima, dia saat itu tengah menjalankan misi “Sikat Jampidsus.”

Baca Juga :  Polemik Obral Izin Tambang oleh Jokowi, Center of Energy and Resources Indonesia Bakal Gugat  PP Nomor 25 Tahun 2024

Tak sendiri, IM diduga menjalankan misi bersama lima orang lainnya yang dipimpin seorang perwira menengah Kepolisian.

Namun, hanya IM yang berhasil diamankan pengawal Jampidsus saat itu.

Terkait peristiwa ini, pihak Kejaksaan Agung masih enggan banyak bersuara.

Kapuspenkum Kejaksaan Agung bahkan mengklaim belum memperoleh informasi peristiwa yang dialami Jampidsus Febrie Adriansyah ini.

“Saya saja enggak ngerti itu. Sampai saat ini saya belum dapat informasi yang jelas,” ujar Kapuspenkum Kejaksaan Agung, Ketut Sumedana saat dikonfirmasi Jumat (24/5/2024).

Baca Juga :  Jokowi Dulu Sebut Ratusan Investor Antre Masuk, Faktanya IKN Sepi Investasi. DPR Desak Dilakukannya Evaluasi

Sejauh ini, Ketut hanya mengungkapkan bahwa Jampidsus Febrie Adriansyah dalam keadaan baik.

Hanya saja, saat ini pihak Kejaksaan Agung sedang meningkatkan pengamanan terkait penanganan perkara besar.

“Jampidsus enggak apa kok. Ada dia. Enggak masalah. Enggak ada apa-apa kok. Biasa saja. Semua berjalan seperti biasa. (Peningkatan) pengamanan itu hal yang biasa kalau eskalasi penanganan perkaranya banyak,” kata Ketut.

www.tribunnews.com

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com