JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Tarso Tak Dipecat dari PDIP, Mas Jekek : Biar Masyarakat yang Menilai

Mas Jekek
Ketua DPC PDIP Wonogiri Joko Sutopo alias Mas Jekek. Joglosemarnews.com/Aris Arianto
   

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM Tarso kader PDIP Wonogiri yang mendaftar Cabup Wonogiri melalui Gerindra tidak akan diberikan sanksi. DPC PDIP Wonogiri juga tidak bakal memecat Tarso.

DPC PDIP Wonogiri menyebut soal Tarso biarkan saja masyarakat yang menilai.

Ketua DPC PDIP Wonogiri Joko Sutopo alias Mas Jekek menegaskan hal itu saat diminati keterangan awak media di ruang kerjanya, Senin (27/5/2024).

Pihaknya, ujar Mas Jekek, menghormati sikap politik setiap individu. Demokrasi ujar Mas Jekek juga mengatur soal kebebasan.

“Demokrasi itu bebas tetapi diatur.
Di dalam demokrasi ada edukasi,” tandas Mas Jekek.

Baca Juga :  Cara Daftar DTKS Untuk Mendapatkan Bansos dari Pemerintah, Bisa Lewat Online atau Offline

Mas Jekek, menegaskan PDIP Wonogiri tidak akan memberikan sanksi kepada Tarso. Pun tidak akan memecat Tarso. Terlebih hal itu dinilai tidak akan berdampak apapun.

“Biarkan masyarakat yang menilai. Profesi apapun ada etikanya. Di dalamnya ada kesadaran atas pilihannya, ada konsekuensinya,” sebut Mas Jekek.

Disinggung soal Tarso sebagai kader PDIP, menurut pria berperawakan tinggi besar ini, kader atau bukan tidak bisa diukur hanya secara administratif. Baginya, kader adalah soal sikap dan tindakan terhadap partai politik.

Baca Juga :  Isi Liburan Sambil Cari Uang, Sederet Ide Bisnis Menguntungkan untuk Pelajar

“Menurut kami, kader itu bukan pada wilayah administrasi. Mangga, toh nanti masyarakat yang akan menilai,” sebut Mas Jekek.

Namun demikian PDIP Wonogiri tetap menghormati parpol lain. Salah satu manifestasinya adalah calon bupati yang mendaftar lewat PDIP harus bukan merupakan anggota atau kader parpol lain.

Untuk diketahui, Tarso telah resmi mendaftar sebagai calon bupati Wonogiri di tiga parpol, yakni Partai Gerindra, PKB, dan PAN. Tarso mengatakan pendaftaran itu semata-mata karena ingin melanjutkan pengabdian kepada masyarakat Wonogiri. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com