Beranda Daerah Solo Cultural Performance di Solo, Puncak Peringatan 75 Tahun Indonesia-India

Cultural Performance di Solo, Puncak Peringatan 75 Tahun Indonesia-India

Pemerintah India dan Indonesia memperingati 75 tahun hubungan diplomatik kedua negara. Puncak perayaan peringatan digelar event Cultural Performance di halaman Balai Kota Solo, Sabtu (22/6/2024) malam. Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Pemerintah India dan Indonesia memperingati 75 tahun hubungan diplomatik kedua negara. Puncak perayaan peringatan digelar event Cultural Performance di halaman Balai Kota Solo, Sabtu (22/6/2024) malam.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia Sandeep Chakravorty, serta Wali Kota Solo sekaligus wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka. Sejumlah tarian asal India ditampilkan apik dalam momen tersebut.

Selain itu, juga ada event Yoga Day atau peringatan 10 Tahun International Day Of Yoga di Pagelaran Keraton Solo Minggu (23/6/2024) pagi.

Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia Sandeep Chakravorty, menuturkan, event tersebut sebagai penanda 75 tahun hubungan diplomatik antara India dan Indonesia dalam menjalin hubungan internasional.

Baca Juga :  Baru Dimatangkan, Jokowi Berencana Buat Partai Politik Super TBK

“Hubungan diplomatik kedua negara Indonesia-India kita rayakan hari ini. Mari kita ingatkan India itu adalah pertama yang memberi pengakuan internasional kepada Indonesia pada waktu Indonesia jadi satu bangsa merdeka,” ujarnya.

Ditambahkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, pihaknya mengapresiasi dukungan pemerintahan India terhadap Indonesia. Hubungan diplomatik kedua negara ini akan dijaga dengan baik.

“Proposal Dubes India sudah saya bawa, ada AI. Pak Prabowo juga sudah berstatmen. Ada beberapa tim kita yang sudah dikirim di sana (India) juga. Beberapa kerjasama kita jajaki, detailnya nanti saja ya,” bebernya. Prihatsari