JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Partai Golkar Sragen dan PDI Perjuangan Semakin Mesrah Koalisi Jelang Pilkada Sragen 2024, Bayu: Kalau di Lagu Merah Kuning Hijau di Langit Yang Biru, Merah Pemenang dan Kuning Pemenang Kedua !

Ketua DPD Partai Golkar Sragen, Pujono Elli Bayu Effendi berjabat tangan dengan Ketua DPC PDI Perjuangan Sragen, Untung Wibowo Sukawati | Foto: Huri Yanto
   

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sragen 2024 PDI Perjuangan dan Partai Golkar Sragen semakin menunjukan kedekatannya, bahkan dari keduanya semakin terlihat semakin romantis dan solid untuk meneruskan pembangunan Sragen kedepannya.

Yang terbaru partai Golkar sebagai partai pengusung pasangan Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati dan Suroto hingga hari ini masih solid bersama membangun kemajuan kabupaten Sragen. Menjelang Pilkada 2024 bahkan keduanya saling balas kunjungan ke kantor masing-masing.

Kunjungan pertamakali dilakukan PDIP ke kantor DPD Partai Golkar Sragen pada Kamis (6/6/2024) lalu kunjungan balasan dilakukan DPD Partai Golkar ke kantor DPC PDI Perjuangan Sragen pada hari yang sama yakni Kamis (13/6/2024) sore.

Jajaran pengurus DPD Partai Golkar Sragen dan jajaran pengurus DPC PDIP berfoto bersama usai menjalin kerja sama menghadapi Pilkaa 2024 | Foto: Huri Yanto

Pertemuan keduanya juga tertutup dari awak media, pertemuan partai pemenang dan pengusung Pilkada Sragen sebelumnya ini hampir satu jam lebih, bahkan usai menggelar pertemuan tertutup terlihat keduanya sangat mesra.

Baca Juga :  Bakal Calon Bupati Sragen Untung Wina Sukowati Senam Bareng Emak-emak di Plupuh dan Lounching Lagu Jingle BESTie Wina

Ditanya oleh sejumlah awak media ketua DPD Partai Golkar Sragen, Pujono Elli Bayu Effendi mengatakan bahwa kunjungan ke kantor DPC PDIP Sragen yakni sebagai penghormatan dan balasan kunjungan dari PDIP.

“Kunjungan kami diterima sangat baik, momen pertemuan ini untuk menguat pembangunan Sragen lebih baik. Kalau mengenai koalisi Pilkada nanti biar ditaksirkan oleh masyarakat bumi Sukowati dengan gaya masing masing yang pasti merah dan kuning itu artinya merah pemenang kanca pergulatan politik 2024 dan kuning pemenang kedua, sekarang kita bersama sama untuk menjadi sragen yang terbaik dari kabupaten di jawa tengah,” kata Bayu.

Menurut Bayu, kekuatan koalisi PDI Perjuangan dan Golkar nantinya bakal komunikasi dengan pimpinan partai masing masing di provinsi dan pusat.

Baca Juga :  Diwarnai Tangis Haru Orang Tua Murid, 354 Siswa Taruna SMK Negeri 1 Plupuh Sragen Sukses Dilantik

“Kita menunggu arahan beliau beliau kalau Golkar nunggu ketua kami di tingkat provinsi dan pusat apa yang ditentukan oleh partai nanti kita jalankan, saat ini kita sangat menghormati teman teman PDI Perjuangan yang telah hadir di gedung Golkar dan ini balasan kunjungan kami ke PDIP,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Sragen Untung Wibowo Sukawati alias Mas Bowo menangapi pertemuan antara PDIP dan Golkar jelang Pilkada Sragen 2024.

“Ini menjadi awal bahwa nanti kalau ada komunikasi lanjutan dari tingkat DPD maupun DPP paling tidak kami sudah bisa berdiskusi antara satu sama lain, kedepan seperti apa politik itu dinamis masih ada waktu 2 bulan untuk kita mendaftar KPU dengan partai masing masing,” ujarnya.

Huri Yanto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com