Beranda Daerah Boyolali 4.786 Pelari Ikuti  Ajang Boyolali Berlari 7 K

4.786 Pelari Ikuti  Ajang Boyolali Berlari 7 K

Para pelari tampak menyemarakkan ajang Boyolali Berlari 7 K pada Minggu (24/8/2024) / Foto: Waskita

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Boyolali Berlari 7 K yang digelar pada Minggu (24/8/2024) berlangsung meriah. Lomba lari tersebut diikuti 4.786 pelari dan dilepas langsung oleh Wabup Wahyu Irawan.

Lomba lari terbagi dua kategori, yaitu kategori pelajar sebanyak 1.438 orang dan kategori umum sebanyak 3.348 orang. Bahkan, untuk kategori umum juga diikuti sejumlah pelari tingkat
Lomba lari mengambil start dan finish di Jalan Merdeka Timur, Komplek Seta Boyolali Terpadu.

Para pelari mendapat pengawalan petugas keamanan maupun petugas kesehatan di sepanjang jalur. Hal ini guna memastikan keselamatan para pelari sepanjang mengikuti perlombaan.

Kepala Disporapar Boyolali, Budi Prasetyaningsih menjelaskan, lomba Boyolali Berlari 7 K dimaksudkan untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI 17 Agustus. Lomba seperti ini digelar rutin setiap tahun.

“Selain itu juga untuk pembinaan atlet lari di Boyolali serta evaluasi pembinaan. Sekaligus untuk menggiatkan pariwisata Boyolali,” katanya.

Baca Juga :  Polisi Pastikan Video Anggota Polsek Banyudono Tabrakan dengan Peserta Kampanye Berknalpot Brong Hoax

Adapun total peserta sebanyak 4.786 pelari. Terdiri dua kategori, kategori pelajar sebanyak 1.438 peserta dan kategori umum ada 3.348 peserta. Lomba memperebutkan hadiah total sebanyak Rp 66 juta.

“Dimana untuk juara umum putra mendapat hadiah uang Rp 7 juta dan putri Rp 6 juta. Untuk kategori umum, ada atlet nasional, juga pelari dari luar Jawa dan kota lain di seluruh Jawa,” ujarnya.

Pihaknya juga menyediakan medali bagi 100 pelari umum baik putra maupun putri yang berhasil masuk finish. Demikian pula untuk kelompok pelajar, 100 pelari yang masuk finish juga memperoleh medali.

Senada, Wabup Wahyu Irawan berharap, Boyolali Berlari 7 K mampu menjaring bibit- bibit pelari di Boyolali. Sehingga nantinya mereka ini bisa digembleng lebih lanjut agar bisa berprestasi di kancah yang lebih tinggi.

Baca Juga :  Datangi UD Pramono, Ini Janji Menko Zulkifli Hasan

”Tentunya kami berharap tahun depan jumlah peserta bisa meningkat dan jumlah hadiah terus bertambah,”   paparnya. Waskita