WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kwartir Ranting Selogiri menggelar Jambore Ranting pada 13-14 Agustus 2024 di lapangan Desa Kepatihan Selogiri Wonogiri.
Dengan tema Wujudkan Pramuka yang Berprestasi, Mandiri, dan Berakhlak Mulia acara ini dihadiri oleh 600 peserta pramuka dari penggalang SD/MI dan SMP/MTs.
Dalam rilis yang diterima JOGLOSEMARNEWS.COM , Kamis (15/8/2024), ini adalah Jambore Ranting pertama yang diselenggarakan setelah jeda panjang akibat pandemi COVID-19.
Ketua pelaksana Tri Warsito menyampaikan kegiatan ini bertujuan membangkitkan kembali gerakan Pramuka penggalang di Kwartir Ranting Selogiri.
“Jambore ini dirancang dengan berbagai aktivitas yang menyenangkan, edukatif, kreatif, dan kompetitif, diharapkan dapat membentuk karakter kepribadian yang kuat, meningkatkan kerjasama, tanggung jawab, dan rasa kebersamaan di antara peserta,” ujar dia.
Ibnu Sadono, Ketua Ranting Selogiri, juga menekankan pentingnya peran Pembina Pramuka untuk terus mendorong anak-anak didiknya agar semangat dan memiliki kepribadian luhur, serta mampu mengimplementasikan Dasa Dharma Pramuka. Ia berharap para Pembina tidak lelah dalam membimbing dan membina adik-adik Pramuka.
Pelaksanaan Jambore Ranting Selogiri berjalan dengan lancar dan sukses, dipandu oleh Darmaji selaku seksi acara. Beberapa lomba yang diselenggarakan antara lain penjelajahan dan penyiaran radio.
Berikut adalah daftar juara dari kegiatan ini:
Regu Tergiat Putra:
Juara 1: SMPN 1 Selogiri
Juara 2: SMP Nawa Kartika Selogiri
Juara 3: SMPN 3 Selogiri
Regu Tergiat Putri:
Juara 1: SMP Nawa Kartika Selogiri
Juara 2: SMPN 1 Selogiri
Juara 3: SMPN 1 Selogiri
Kategori SD/MI:
Regu Tergiat Putra:
Juara 1: SDN Tekaran 2
Juara 2: SDN Pule 1
Juara 3: SDN 1 Tekaran
Regu Tergiat Putri:
Juara 1: SDN 1 Tekaran
Juara 2: SDN 2 Tekaran
Juara 3: SDN 2 Jendi
Kegiatan ini tidak hanya menumbuhkan semangat berkompetisi, tetapi juga menciptakan rasa cinta terhadap Pramuka di kalangan generasi muda. Aris Arianto