KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dalam rangka memperingati Hari Ibu tahun 2024, TP PKK Kecamatan Jumantono, Karanganyar menggelar serangkaian kegiatan dengan tema “Perempuan Menyapa Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045.”
Kegiatan itu bertujuan untuk memotivasi perempuan di Jumantono agar semakin berdaya dan berperan aktif dalam mewujudkan cita-cita Indonesia yang lebih maju pada tahun 2045.
Serangkaian kegiatan dimulai pada Kamis, 19 Desember 2024, dengan lomba karaoke Ibu-Anak bertajuk “Super Women di Hidupku.” Lomba ini menjadi ajang untuk mempererat ikatan keluarga sekaligus menampilkan bakat para peserta. Acara berlangsung meriah dengan partisipasi dari 11 desa di Kecamatan Jumantono serta antusiasme masyarakat setempat.
Puncak acara berlangsung pada Senin, 23 Desember 2024, di mana berbagai kegiatan menarik digelar. Tarian “Wanita Hebat” dari TP PKK Jumantono menjadi pembuka acara. Selanjutnya, pemberian beasiswa dari GNOTA kepada anak-anak SD turut menambah makna peringatan ini. Tidak ketinggalan, lomba Keserasian Berbusana Kebaya dan Spontanitas yang diikuti oleh para Kepala Desa se-Kecamatan Jumantono mencuri perhatian. Lomba ini tidak hanya menonjolkan keindahan estetika, tetapi juga kreativitas dan spontanitas peserta.
Dalam sambutannya, Gunawan, SE, MM, selaku Pembina TP PKK Kecamatan Jumantono, menekankan pentingnya menghargai peran perempuan dalam kehidupan. “Perempuan adalah pilar utama dalam keluarga dan masyarakat. Dengan pemberdayaan yang terus berkembang, kita dapat menciptakan Indonesia yang lebih maju. Tema ‘Perempuan Menyapa Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045’ bukan sekadar slogan, tetapi sebuah tekad bersama untuk menciptakan perempuan yang tangguh dan mandiri,” ujarnya, sebagaimana dikutip dalam rilisnya ke Joglosemarnews.
Ia juga mengapresiasi tinggi partisipasi aktif seluruh pihak yang terlibat dan berharap kegiatan ini menjadi agenda tahunan.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kecamatan Jumantono, Ny. Dr. Setyaningsih Gunawan, SE, MM, menyampaikan bahwa Hari Ibu adalah momentum untuk menghargai kontribusi luar biasa perempuan dalam kehidupan.
“Kami mengadakan kegiatan ini untuk mendorong perempuan di Kecamatan Jumantono agar semakin percaya diri dan berdaya dalam berbagai bidang. Semoga perempuan di wilayah kita terus berkembang, tidak hanya untuk keluarga, tetapi juga untuk masyarakat dan negara,” kata Setyaningsih dengan penuh semangat.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung acara ini, termasuk Camat Jumantono, para Kepala Desa, serta sponsor seperti Setiarasa Cake and Bakery, KD Decoration, Wing Food, Taruna Motor, OMG, dan KTHI. “Dukungan ini sangat berarti untuk kelancaran acara. Kami sangat mengapresiasi kerja sama yang baik dari semua pihak,” tambahnya.
Acara ini menjadi momen penting untuk memperkuat kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan di Kecamatan Jumantono. Diharapkan, kegiatan ini dapat membawa perubahan positif bagi perkembangan sosial dan ekonomi masyarakat, sekaligus mendorong perempuan untuk terus berkontribusi dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045. Suhamdani