Beranda Umum Nasional Personel Brimob Berhasil Selamatkan Ali Bocah 5 Tahun Setelah Terhimpit Reruntuhan 12...

Personel Brimob Berhasil Selamatkan Ali Bocah 5 Tahun Setelah Terhimpit Reruntuhan 12 Jam. Foto Brimob Menggendong Ali Saat Evakuasi Mendadak Viral

Ali (5) korban tsunami di Pantai Carita, Pandeglang, Banten, berhasil dievakuasi personel Brimob Polda Banten. Ia digendong Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi.
Ali (5) korban tsunami di Pantai Carita, Pandeglang, Banten, berhasil dievakuasi personel Brimob Polda Banten. Ia digendong Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi.

JOGLOSEMARNEWS.COM – Salah satu kawasan yang cukup parah terdampak tsunami selat Sunda, Sabtu (22/12/2018) malam adalah pantai Carita, di Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Para petugas, termasuk personel Brimob Polda Banten langsung menuju ke beberapa lokasi yang terdampak tsunami yang melanda Selat Sunda.

Menurut akun Twitter Humas Polda Banten, di Pantai Carita, tepatnya di Hotel Mutiara Carita, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, petugas menemukan seorang anak kecil yang tertimpa reruntuhan.

Ali ditemukan Minggu (23/12/2018) pagi sekitar pukul 08.30 WIB

Berjibaku dengan waktu, petugas mencoba mengevakuasi bocah tersebut.

Belakangan anak kecil tersebut bernama Ali.

Ali dikabarkan berusia lima tahun.

Baca Juga :  AKP Dadang, Penembak AKP Ulil Terancam Hukuman Mati

Seorang petugas yang mengenakan seragam bertuliskan Pelopor di lengan kanan mencoba mendekati Ali.

Ali (5) terhimpit reruntuhan setelah tsunami melanda Pantai Carita, Pandeglang, Banten. Ia kemudian diselamatkan anggota Brimob Polda Banten. (istimewa/tribunjabar.id)

Ali kemudian digendong oleh Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi.

Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi membawa Ali untuk mendapat perawatan medis.

Keberhasilan personel Brimob menyelamatkan Ali viral di media sosial.

Beredar beberapa foto ketika Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi menggendong Ali melewati kawasan yang sudah porak poranda disapu tsunami.

Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Reeza Herasbudi kemudian menyerahkan Ali untuk mendapatkan perawatan medis oleh Bid Dokes Polda Banten.

Di lokasi kejadian diturunkan dua pleton Brimob Polda Banten.

Baca Juga :  Curhat ke Wamenaker Gaji di Indofarma Nunggak-nunggak, Noel: Saya Bukan Malaikat

www.tribunnews.com