KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (Disdikbud) Karanganyar akhirnya merubah kebijakan dengan menyatakan akan meliburkan seluruh peserta didik mulai dari PAUD, TK, SD dan SMP.
Para siswa akan diliburkan mulai Senin (16/03/2020) sampai ada pemberitahuan lebih lanjut. Sebelumnya, Disdikbud mengambil kebijakan seluruh proses belajar mengajar tetap dilaksanakan seperti biasa.
Kepala Disdikbud Karanganyar, Tarsa mengatakan kebijakan untuk libur sekolah tersebut berlaku mulai besok. Libur itu berlaku bagi semua sekolah mulai jenjang PAUD, TK, SD dan SMP.
Mereka akan diliburkan sampai pemberitahuan selanjutnya. Selain meliburkan siswa, dinas juga memutuskan menunda kegiatan latihan ujian nasional yang sedianya akan digelar pekan depan.
Tarsa menyampaikan kegiatan latihan UN akan diundur tanggal 24 Maret 2020 mendatang.
“Peserta didik kita minta belajar di rumah sampai pemberitahuan selanjutnya. Bagi peserta didik yang latihan ujian sekolah diundur tanggal 24 Maret 2020,” paparnya.
Untuk naskah soal yang sudah dikirim, untuk sementara disimpan ditempat yang aman. Naskah soal itu akan dijaga ketat dan kerahasiaannya.
Merebaknya virus corona juga berdampak pada ditundanya Ujian Sekolah (US). US akan dilaksanakan pada tanggal 30 Maret sampai dengan 4 April 2020 juga ditunda sampai ada pemberitahuan lebih lanjut.
“Banyak kegiatan yang ditunda. Sesuai dengan arahan Bapak Bupati, untuk sementara seluruh kegiatan kita tunda sampai ada pemberitahuan lanjutan,” terangnya.
Lebih lanjut, Tarsa meminta selama masa libur, orangtua tetap mengawasi anak-anaknya di rumah.
Selain itu kepada masyarakat diimbau masyarakat untuk tetap tenang, dan selalu menjaga kebersihan dan menerapkan pola hidup sehat.
Sememtara, untuk para guru
staf sekolah, akan masuk seperti biasanya. Mereka nantinya akan dikerahkan melakukan gerakan kebersihan di sekolah masing-masing.
Sebelumnya, Disdikbud tidak akan meliburkan para siswa di Karanganyar, menyusul merebaknya virus corona. Wardoyo