YOGYAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Bakal Calon presiden (Bacapres) dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan mengatakan, menguatnya kabar Gibran bakal jadi Cawapres Prabowo tak akan berpengaruh apapun bagi koalisinya.
Anies yang pada Pemilu 2024 maju sebagai calon presiden berpasangan dengan Muhaimin Iskandar menilai munculnya Gibran dalam kontestasi pemilu presiden tak membawa pengaruh apapun bagi kubunya.
Sebagaimana diketahui, kemunculan Gibran sebagai pasangan Prabowo sekaligus putra Jokowi yang merupakan kader PDI Perjuangan, disinyalir memecah kubu PDI Perjuangan yang mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden.
“Bagi kami tak ada istilahnya menguntungkan dan tidak menguntungkan,” kata Anies di Yogyakarta, Minggu (22/10/2023).
Anies juga tak ambil pusing dengan prediksi imbas dari pecahnya suara pendukung Jokowi lewat majunya Gibran itu suara masyarakat mengambang akan beralih ke pihaknya.
Anies menuturkan yang terpenting bagi dirinya adalah Pilpres 2024 berlangsung secara profesional, jujur dan adil bagi semua kontestan.
“Yang terpenting penyelenggara juga netral,” kata mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Anies mengatakan, sejak awal dirinya tak ingin mencampuri dinamika politik di luar koalisi partainya, termasuk siapapun yang akan dicalonkan ke depan dan bersaing dengan dirinya.
“Siapapun yang ditetapkan sebagai calon presiden dan wakil presiden harus kita hargai,” kata dia.