Beranda Daerah Sragen Update Hari Kedua Pemilu 2024 di Sragen, Sempat Ada Kendala dan Ada...

Update Hari Kedua Pemilu 2024 di Sragen, Sempat Ada Kendala dan Ada Yang Lagi Pesta Merayakan Kemenangan Prabowo Gibran Versi Hitung Cepat

Ilustrasi hitung cepat

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Hari ke dua Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di kabupaten Sragen aktivitas masyarakat bumi Sukowati sudah kembali normal, baik di masyarakat umum, pasar tradisional, sekolah, PNS dan lainnya sudah kembali masuk semua,” Kamis (15/2/2024).

Sedangkan pantauan di lapangan aktivitas sejumlah warga pendukung paslon terutama calon presiden 02 Prabowo Gibran yang terpilih menurut perhitungan cepat kemarin, saat ini masih terlihat menunjukan kegembiraan mereka dengan hasil sementara perolehan suara melalui hitung cepat.

Bahkan salah satu pemuda bernama Ulin (26) pemilik Barbershop di jalan raya Karanggede-Gemolong kios No 10 Dusun II Kwangen, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah tepatnya samping Apotik kulon palang kereta Api Gemolong. Bakal memenuhi nazarnya yakni jika paslon 02 Prabowo Gibran memenangkan pilpres 2024 ini, ia akan memberikan potong rambut gratis pada masyarakat sebanyak 5 orang.

Sementara itu pantauan di kantor KPU kabupaten Sragen, Ketua KPU Sragen Prihantoro menyampaikan bahwa saat ini masih proses di PPS hitungan bahwa tadi malam udah selesai semua, saat ini menurutnya masih isi rekap proses untuk publikasi.

“Nanti di PPK direncanakan pleno tanggal 18 Februari 2024 sampai 18, 19, 20 dan sampai tanggal 24 pleno di kecamatan dan 28-29 dan 1-2 Maret di KPU Sragen.

Baca Juga :  RSU Hastuti Sragen Resmi Dibuka oleh Bupati Yuni, Menjadi RS Ke-13 di Kabupaten Sragen

Kalau kendala kemarin kita sempat kekurangan Plano untuk C hasil, karena sebetulnya sebagai inpertaris awal kita lakukan sortir, kalau yang Plano DPR itukan ada 20 halaman ternyata masih ada yang kedobelan. Kemarin mereka minta Plano jam 11 malam, jam 11 saya cek udah hampir selesai rekap DPRD provinsi,” kata Prihantoro.

Menurut ketua KPU Sragen, Prihantoro juga menyampaikan bahwa selain kendala pelano juga ada kekurangan surat suara tapi sudah terpenuhi dengan pergeseran dari tempat TPS lain atau TPS sekitar, yakni TPS di Gemolong.

“Kalau masalah kesehatan petugas tadi malam ada yang melaporkan ke saya, dari plupuh ada petugas KKPS ada yang sakit dan sempat di bawa ke rumah sakit tetapi pagi ini sudah pulang, Plupuhnya Desa Pungsari. Tadi malam dilarikan ke Puskesmas dan dirujuk ke solo tapi sudah pulang,” bebernya.

Untuk KPU Sragen sendiri hari ini masih terus fokus progres sirekap dan update data masuk dari TPS, namun menurut Prihantoro udah dapat setengah.

Baca Juga :  Hujan Deras Disertai Angin Kencang Terjang Kawasan Sangiran dan Desa Bukuran Kalijambe Sragen, Pohon Tumbang dan Genteng Rumah Warga Rusak

“Ini masih nunggu mantau progres sirekap terkait data biar cepat naik, kalau kendala di sirekap sebetulnya biasa kalau agak lambat wajar tapi sudah disiasati terpenuhi dan kebutuhan seperti apa, Sragen sudah masuk data 54,62 persen kurang 40an persen. KPU Sragen adanya perhitungan resminya tanggal 18 di kecamatan, kalau hitung cepat ngak ada. Nanti pasca pleno baru di tetapkan perolehan suara. Sistemnya Sanlit pembaginya 136,” ujarnya.

Huri Yanto