SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 melakukan rekayasa KA Batara Kresna selama dua hari saat gelaran HUT Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) 2024 di Kota Solo. Rekayasa dilakukan PT KAI Daop 6 pada hari Selasa (14/5/2024) dan Rabu (15/5/2024).
Manager Humas Daop 6 Krisbiyantoro mengatakan selama dua hari itu perjalanan KA Batara Kresna hanya melakukan satu perjalanan yakni dari Solo Kota-Wonogiri. Biasanya, perjalanan KA Batara Kresna dari Stasiun Purowsasi-Wonogiri.
“Menyusul ada seremonial Dekranas yang berlangsung di jalan Slamet Riyadi maka perjalanan KA Batara Kresna hari ini dan besok hanya berjalan pada relasi Solo Kota dan Wonogiri,” ujarnya dalam rilis, Selasa (14/05/2024)
Krisbiyantoro menyebut usai event tersebut KA Batara Kresna akan berjalan normal kembali. Dengan adanya rekayasa perjalanan tersebut, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk memeriksa kesesuaian relasi.
“Pelanggan yang hendak menaiki KA Batara Kresna dan berangkat dari Kota Surakarta dapat mengakses Stasiun Solo Kota yang terletak tidak jauh dari Stasiun Purwosari,” pungkasnya.
Sebagai informasi, HUT Dekranasda digelar di Kota Solo sejak mulai tanggal 15 Mei hingga 18 Mei 2024. Perjalanan KA Batara Kresna tidak bisa melintas di Jalan Slamet Riyadi dikarenakan telah terpasang tenda untuk parade mobil hias dan kriya. Ando