Beranda Nasional Jogja Gegara Tak Fokus, Mobilio Gasak 2 Mobil Parkir di Jogja

Gegara Tak Fokus, Mobilio Gasak 2 Mobil Parkir di Jogja

Mobil yang mengalami kerusakan akibat ditabrak kendaraan lain di Prawirotaman, Yogyakarta, Minggu (10/11/2024) | tribunnews

YOGYAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM Kontrasi adalah syarat utama untuk keselamatan dalam mengemudi,  kalau tak mau seperti yang dialami pengendara Mobilio K 1492 YD di Kota Jogja ini.

Diduga gegara sopir kurang konsentrasi, mobil  tersebut menyeeruduk mobil yang terpakir di Jalan Prawirotaman, Mergangsan, Kota Yogyakarta, Minggu (10/11/2024) dini hari pukul 02.10 WIB.

Akibat kejadian itu, dua mobil yang terparkir, yakni Suzuki Pickup AB-8309-JU dan Kijang Innova AD-1390-IS mengalami kerusakan yang cukup parah.

Menurut penjelasan Kasihumas Polresta Yogyakarta, AKP Sujarwo, mulanya mobil Honda Mobilio dikemudikan Gikam Ibu Abdillah (21) melaju di Jalan Prawirotaman dari arah barat ke timur.

Baca Juga :  Dosen Ilmu Komunikasi UNY Beri Latihan Pelayanan Prima bagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Depok

“Sesampainya di depan rumah nomor 26 membentur Suzuki Pickup yang diparkir Saudara Yudhistira di sebelah selatan jalan,” jelasnya.

Setelah itu, kendaraan Suzuki pickup tersebut membentur Kijang Innova yang diparkir Kristian Prasetyo Adi.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan cukup parah. Polisi masih memeriksa yang bersangkutan untuk keperluan penyelidikan.

“Diduga pengemudi Honda Mobilio saat melaju tidak konsentrasi. Saat ini perkara sudah ditangani oleh Unit Laka Lantas Satlantas Polresta Yogyakarta,” pungkas Sujarwo.

www.tribunnews.com