JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Asyik Melaju, Mobil Dinas Pejabat Surabaya Mendadak Tertimpa Pohon di Sragen dan Penyok

Tim Polsek Sragen saat membantu mengevakuasi mobil dinas berpelat Surabaya yang ringsek tertimpa pohon di Beloran, Sragen. Foto/JSnews
   
Tim Polsek Sragen saat membantu mengevakuasi mobil dinas berpelat Surabaya yang penyok tertimpa pohon di Beloran, Sragen. Foto/JSnews

SRAGEN – Insiden tragis menimpa sebuah mobil dinas berpelat Surabaya. Mobil Toyota Innova hitam bernopol L 1637 VP itu penyok setelah mendadak tertimpa pohon yang tumbang saat melintasi di jalan raya Sukowati tepatnya di Beloran,  Sragen,  Minggu (28/1/2018) petang.

Beruntung pengemudi mobil lolos dari maut.  Budi Sarwono Putro,  sang pengemudi selamat meski mobil dinas yang ditumpanginya rusak parah.

Informasi yang dihimpun di lapangan, insiden itu terjadi sekira pukul 15.50 WIB.  Menurut sejumlah saksi,  insiden bermula ketika mobil dinas itu melaju dari arah barat.

Baca Juga :  ASN Sragen Mendapatkan Layanan Penukaran Uang Baru dari Bank Indonesia Solo

Cuaca sedikit hujan disertai angin kencang. Setiba di Beloran,  tepatnya di depan rumah makan Salero,  mendadak pohon di tepi jalan sebelah utara tumbang.

Malang tak dapat ditolak,  pohon menimpa bagian depan mobil yang tengah melaju. Mobil langsung berhenti lantaran timpaan pohon yang keras membuat mobil rusak bagian depannya.

Tak lama berselang,  tim Polsek Sragen Kota dipimpin Ka SPK,  Aiptu Sunardi bersama dua anggota langsung menuju lokasi. Mereka membantu mengevakuasi pohon yang menimpa mobil.

Baca Juga :  Geger Mobil Baru Langsung Rusak, Anggota DPRD Tulungagung Juga Mengalami Kerusakan Mobil Usai Mengisi Dexlite di SPBU Sragen

“Mobil mengalami penyok pada kap mesin depan, kaca depan pecah dan bemper depan penyok.  Kendaraan langsung dievakuasi ke Satlantas, ” papar Kapolsek Sragen Kota,  AKP Suseno mewakili Kapolres Sragen,  AKBP Arif Budiman.

Selanjutnya anggota Polsek Sragen kota membantu pengemudi dan membawa kendaraan ke Satlantas Polres Sragen. Kendaraan kemudian dibuatkan surat keterangan bahwa kendaraan tersebut rusak murni karena musibah yakni tertimpa pohon. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com