WONOGIRI-Setiap hari di wilayah Wonogiri, terdapat minimal satu orang guru PNS yang memasuki masa pensiun. Ironisnya, belum ada kabar menggembirakan terkait pengisian formasi guru CPNS.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wonogiri, Siswanto mengatakan, dalam satu tahun paling tidak ada 350 lebih guru PNS yang memasuki masa pensiun.
“Perhitungannya, dalam satu hari ada satu orang guru PNS pensiun,” jelas dia, Rabu (31/1/2018).
Kondisi itu, ujar dia, membuat jumlah guru kian minim. Namun, tidak ada penambahan formasi berarti dari pusat untuk CPNS guru di Wonogiri.
“Akhirnya kami bergantung kepada teman-teman GTT (guru tidak tetap),” tutur dia.
Lantaran itu, pihaknya berusaha memperjuangkan para GTT. Salah satunya menaikkan insentif GTT setiap tahunnya. Aris Arianto