SRAGEN– Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Jawa Tengah menyatakan kekompakan mesin politik dari empat parpol pengusung pasangan Calon Gubernur-Wagub Jateng, Sudirman Said-Ida Fauziyah semakin solid. Selain itu, gerakan relawan pendukung juga diklaim sudah bergerak secara massif untuk pemenangan Pilgub Jateng 27 Juni mendatang.
Hal itu disampaikan Juru Bicara Paslon Sudirman-Ida, Sriyanto Saputro saat menggelar reses di DPC Gerindra Sragen, Rabu (28/2/2018). Di hadapan ratusan kader dan pengurus struktural DPC, legislator DPRD Provinsi Jateng dari Dapil Jateng IV (Sragen-Karanganyar-Wonogiri) itu mengatakan agenda reses tersebut juga dimanfaatkan untuk ajang konsolidasi organisasi menjelang Pilgub Jateng.
Menurutnya, mengingat Pilgub sangat penting untuk menuju Pileg dan Pilpres 2019, ia menekankan kepada semua jajaran struktural untuk bersama-sama nyengkuyung guna pemenangan Sudirman-Ida.
“Alhamdulikah dari hari ke hari soliditas dan kekompakan empat parpol pengusung semakin baik,” paparnya.
Sekjen DPD Gerindra Jateng itu juga menegaskan khusus Gerindra, DPD tidak perlu harus mengancam tapi sejauh ini kondisi struktural sudah kompak untuk pemenangan di Pilgub. Menurutnya mesin partai pengusung juga sangat loyal dan semua bergerak masif meski di tengah keterbatasan.
Ia menyampaikan pihaknya sudah menyiapkan cara tersendiri untuk agenda pemenangan Pilgub Jateng. Pengalaman kemenangan Gerindra di Pilkada DKI akan dijadikan referensi untuk diterapkan di pesta demokrasi Jateng nanti.
“Dari legislatif kami sudah serukan untuk memasang alat peraga dan semua sudah jalan. Tetapi yang tidak menyalahi aturan. Ini relawan juga terus bergerak massif. Insyallah yakin bisa Mas, ” tegasnya. Wardoyo