Memperingati Milad ke-14 Yayasan Al Abidin Surakarta menggelar Festival Kebangsaan. Acara yang digelar Minggu (11/2/2018) ini dipusatkan di Car Free Day (CFD) sepanjang jalan Slamet Riyadi mulai dari Gladag hingga Hotel Diamont.
Dalam rilisnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM panitia memaparkan bahwa kegiatan Festival Kebangsaan ini diikuti dari tingkat TK hingga SMA, guru dan seluruh
karyawan Yayasan Al Abidin. Kegiatan ini dibagi menjadi tiga yaitu Lomba Festival Kebangsaan yang diikuti siswa-siswi Al Abidin dari tingkat TK hingga SMA, Gerak jalan massal Yayasan Al Abidin dan Specta show dari masing-masing kelas.
Dari pantauan JOGLOSEMARNEWS.COM di lokasi, kegiatan ini diikuti oleh ribuan peserta. Siswa-siswi di bawah Yayasan Al Abidin ini tampil dengan berbagai macam atribut. Mereka tampil mengenakan baju adat berbagai daerah, pakain profesi, dan lain sebagainya.
Acara yang digelar mulai pukul 07.00-09.00 WIB berlansung lancar, tertib dan membuat suasana CFD lebih meriah. Marwantoro Subagyo