Beranda Daerah Sragen Polda Jateng Sita 13 Paket Sabu Dari Penggerebekan Bandar Kakap di Banaran...

Polda Jateng Sita 13 Paket Sabu Dari Penggerebekan Bandar Kakap di Banaran Sragen. Berikut Daftar Lengkap Barang Bukti Yang Disita!

Kombes Pol Agus Triatmaja. Foto/Wardoyo
Kombes Pol Agus Triatmaja. Foto/Wardoyo

SRAGEN- Polda Jateng menyita sejumlah barang bukti saat menggerebek bandar narkoba jenis sabu di Jalan Raya Sragen-Ngawi tepatnya di depan Indomaret Dukuh Banaran, Desa Banaran,  Sambungmacan,  Sragen Senin (2/4/2018) petang. Tak hanya belasan paket sabu siap edar,  tim juga menyita sejumlah barang bukti yang makin menguatkan peran tersangka sebagai bandar kelas atas.

Kapolda Jawa Tengah,  Irjen Pol Condro Kirono melalui Kabid Humas Kombes Pol Agus Triatmaja mengungkapkan dari penangkapan tersangka ZI,  warga Sumobito,  Kelurahan Jogoloyo, Jombang, Jawa Timur tersebut, tim mengamankan banyak barang bukti.

Barang bukti yang disita antara lain

13 paket sabu dalam plastik klips transparan seberat kurang lebih 12,50 gram,  kemudian satu timbangan warna pink putih yang disimpan di dalam mobil tersangka.

“Juga diamankan barang bukti dua pipet kaca,  satu buah korek api warna biru,  dua buah HP OPPO Dan Blackberry dan satu kaos kaki warna hitam. Semuanya diakui sebagai barang milik tersangka sendiri,” papar Kombes Pol Agus kepada JOGLOSEMARNEWS.COM .

Baca Juga :  Sudaryono Janjikan Hadiah Motor Nmax bagi Kader Peraih Suara Terbanyak dalam Upaya Menangkan Bowo-Suwardi di Pilkada Sragen 2024
Sejumlah barang bukti yang diamankan di Mapolda Jateng. Foto/Wardoyo

Kombes Agus menguraikan tersangka memang termasuk salah satu TO karena perannya sebagai pengendali lintas kota dan provinsi. Saat ini,  tersangka sudah diamankan di Mapolda Jateng untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.

Seperti diberitakan,  ZI ditangkap dalam sebuah penggerebekan dilakukan tim Direktorat Reserse Narkoba Polda Jateng pada Senin 02 April 2018 pukul 17.30 WIB di Dukuh Banaran RT 30 RW 8. Tersangka dibekuk saat berhenti di depab Indomaret Banaran, Sambungmacan.

Aksi penggerebekan tersebut sempat menyita perhatian warga karena diwarnai beberapa kali suara tembakan. Hal itu menyita perhatian warga danpengendara yang melintas di jalur Sragen-Ngawi. Warga langsung memadati lokasi penggerebekan hingga arus sempat macet. Wardoyo

Baca Juga :  Dukung Program Presiden Prabowo, Kapolres Sragen AKBP Petrus Parningotan Silalahi Hadiri Peluncuran Gugus Tugas Pendukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Ngrampal