JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Buka Pameran Produk Inovasi Jateng, Bupati Sragen Minta Yang Datang Juga Harus Belanja! 

Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati saat memberikan sambutan acara Pameran Produk Inovasi di Gedung SMS Sragen, Jumat (21/9/2018). Foto/Wardoyo
   
Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati saat memberikan sambutan acara Pameran Produk Inovasi di Gedung SMS Sragen, Jumat (21/9/2018). Foto/Wardoyo

SRAGEN-  Event Pameran Produk Inovasi (PPI) Jawa Tengah resmi dibuka Jumat (21/9/2018). Pembukaan dilakukan secara langsung oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo serta Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Ajang pameran PPI yang dibarengkan dengan beberapa pameran lokal Sragen itu dipusatkan di Gedung Sasana Manggala Sukowati (SMS).

Ribuan warga, anak sekolah, dikerahkan untuk menghadiri acara tersebut. Saat memberikan sambutan, Bupati menyampaikan apresiasi dipilihnya Sragen sebagai tempat penyelenggaraan event tingkat Jawa Tengah.

Baca Juga :  Harga Gas Melon di Sragen Naik 100% Jadi Rp 30.000 Selama Idul Fitri, Politikus Nasdem Bongkar Penyebabnya

“Sengaja kita satukan event ini dengan berbagai acara. Ada KTNA Expo, Sragen Creative Expo, pameran produk unggulan Sragen dan festival kuliner Sragen,”  paparnya.

Ia berharap masyarakat bisa datang menyaksikan ratusan produk maupun hasil inovasi yang dipamerkan tersebut.

Namun orang nomor satu di Pemkab Sragen itu juga meminta tak hanya datang namun juga melakukan transaksi.

Baca Juga :  Patroli Presisi Polres Sragen Jaga Keamanan Kantor KPU dan Bawaslu Jelang Penetapan Presiden Terpilih 2024

“Tidak hanya datang, tapi juga pulang harus bawa belanjaan,” katanya.

Sementara, ratusan stan berdiri di arena PPI berasal dari 35 kabupaten kota yang ada di Jateng. Masing-masing menampilkan produk inovasi dan produk unggulan mereka. Pameran akan digelar selama tiga hari hingga Minggu (23/9/2018). Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com