JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Petani Jagung di Pracimantoro Masuki Masa Panen Raya

Panen raya jagung di Desa Watangsono, Pracimantoro, Wonogiri.
   
Panen raya jagung di Desa Watangrejo, Pracimantoro, Wonogiri.

WONOGIRI-Petani jagung di Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri, kini memasuki masa panen raya.

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Wonogiri, Safuan, Rabu (13/2/2019) mengatakan, panen raya dipusatkan di Dusun Pelem, Desa Watangrejo, Kecamatan Pracimantoro, Selasa (12/2/2019). Jagung yang dipanen jenis Biji 18 di lahan kebun jagung milik Sardi dan Sunoto, anggota Kelompok Tani Watang Makmur.

Sementara Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian RI Dr. Suwandi, menerangkan, selaku Dirjen Hortikultura serta penangungjawab upsus se-Jateng, mengajak seluruh petani untuk meningkatkan hasil panen baik padi jagung dan kedelai. Tujuannya dapat tercapai program pemerintah dalam rangka ketahanan pangan.

Baca Juga :  Lebaran 2024 Telah Berlalu Saatnya Kembali ke Rutinitas, Bekerja dan Belajar Bolo

“Mari kita sama-sama melaksanakan jagungisasi secara besar besaran karena pada tahun 2015 kita impor jagung. Setelah tahun 2016 kita hentikan impor jagung dan setelah pada tahun 2018 kita sudah dapat swasembada jagung juga dapat mengekspor jagung ke luar negeri dengan mengambil jagung kering dari petani dengan harga Rp 4.300 rupiah,” sebut dia.

Baca Juga :  23 Orang Meninggal Selama Lebaran 2024

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Pracimantoro Warsito, Danramil 13/Pracimantoro Kapten Cba Budi Waluyo diwakili Serka Didik Siswadi, Ketua PPL Pracimantoro Ali Mahfud, Bati Ter Kodim 0728/Wng Pelda M. Arifin, Kepala Desa Watangrejo Hermadi. Aris Arianto

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com