Beranda Umum Nasional Resmi Dukung Jokowi, Belasan Kader PAN Maluku Ini Merasa Tak Salahi AD/ART

Resmi Dukung Jokowi, Belasan Kader PAN Maluku Ini Merasa Tak Salahi AD/ART

PAN Maluku dukung Jokowi
teras.id

AMBON, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin kembali mendapatkan tambahan dukungan. Belasan kader dan simpatisan Partai Amanat Nasional (PAN) di Maluku mendeklarasikan dukungannya pada mereka dalam Pilpres 17 April 2019.

Deklarasi dukungan kepada pasangan 01 berlangsung di Hotel Pacific Ambon, Kamis (28/3/2019) siang.

Naskah deklarasi dibacakan Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Maluku Peter Tatipikalawan didampingi kader PAN perwakilan 11 kabupaten dan kota di Maluku.

Peter mengatakan, deklarasi dukungan kepada Jokowi Amin ini didasarkan pada kepentingan lebih besar menyelamatkan  PAN di Maluku, serta masukan para kader, simpatisan dan masyarakat pendukung PAN se Provinsi Maluku.

“Atas pertimbangan tersebut, beta (saya) sebagai Sekretaris DPW PAN Maluku memutuskan, kami kader PAN siap menangkan Jokowi Amin di Maluku. Kami menginstruksikan bagi seluruh Caleg (PAN) untuk mensosialisasikan Jokowi Amin kepada masyarakat,” kata Peter yang juga Caleg DPRD Provinsi Maluku Dapil Kota Ambon ini.

Baca Juga :  Kuasa Hukum Tom Lembong Tuding Naskah Saksi Ahli Pihak Kejagung Plagiat, Kejagung Bantah

Peter juga meminta kader PAN untuk mendengar suara rakyat di Maluku demi kemajuan partai. Peter mengatakan sikap politiknya berserberangan dengan keputusan DPP PAN yang mengusung Capres dan Cawapres, Prabowo-Sandi sudah disampaikan ke Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno.

Ia mengatakan keputusan ini bukan untuk kepentingan pribadinya, melainkan untuk kepentingan lebih besar menyelamatkan  PAN di Maluku.

Menurutnya keputusan ia dan sejumlah rekannya yang mendukung Jokowi Amin tidak bisa dianggap bentuk pembangkangan terhadap keputusan DPP PAN yang mendukung Prabowo-Sandi, nomor urut 02.

Apalagi Cawapres pendamping Prabowo bukan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Namun menurutnya jika dianggap melanggar, maka ia sudah siap menerima sanksi partai.

“Saya siap mendapat sanksi. Tapi setahu saya, saya tidak melanggar AD/AR. Terkecuali kalau Ketua Umum kita sebagai Calon Wakil Presiden, itu pasti saya melanggar. Tapi kali ini untuk kepentingan PAN di Maluku maka kita berbeda, memilih Jokowi Amin,” kata Peter.

Baca Juga :  Jadi Penentu Kemenangan Ridwan Kamil Vs Pramono Jika 2 Putaran, Ini Kata Dharma Pongrekun

www.teras.id