Beranda Daerah Wonogiri Awas, Bermotor Sambil Merokok di Wonogiri Bakal Didenda Rp 750.000 atau 3...

Awas, Bermotor Sambil Merokok di Wonogiri Bakal Didenda Rp 750.000 atau 3 Bulan Penjara!

merokok
ilustrasi/teras.id
merokok
ilustrasi/teras.id

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Wonogiri akan melakukan sosialisasi terkait larangan merokok bagi pengendara kendaraan bermotor.

Hal ini dilakukan untuk mengetahui tanggapan dari masyarakat baik yang pro maupun kontra.

Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP Dwi Erna Rustanti menyampaikan bahwa pihaknya akan menggelar sosialisasi di seluruh kecamatan untuk dapat mengetahui respon masyarakat terkait peraturan tersebut.

“Di Wonogiri, kami memang belum melakukan penindakan. Sebelum kami menerapkan peraturan ini, penting kaitannya untuk dilakukan sosialisasi, kepada masyarakat,” paparnya dilansir Tribratanews Polda Jateng Senin (22/04/2019).

Dikatakan, larangan merokok bagi pengendara kendaraan bermotor didasari oleh Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 12 Tahun 2019 tentang Perlindungan Keselamatan Pengguna Sepeda Motor.

Baca Juga :  Baron Divonis Seumur Hidup Kasus Pembunuhan Perempuan yang Ditemukan Tinggal Kerangka di Setren Slogohimo Wonogiri

Permenhub merupakan penegasan dari UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas Angkutan Jalan. Bila kedapatan merokok sambil berkendara, pengemudi dikenai sanksi dengan Rp 750 ribu atau 3 bulan kurungan penjara.

Sementara ditambahkan bahwa hal tersebut diterapkan untuk menyikapi data angka lakalantas yang cukup tinggi, tingginya angka kecelakaan disebabkan oleh 4 faktor.

Diantaranya faktor manusia, cuaca, jalan, dan kendaraan, dari data angka lakalantas didominasi oleh faktor manusia yang disebabkan oleh kurangnya konsentrasi dalam berkendara.

“Kami akan mensosialisasikan melalui penyebaran leflet, menyebarluaskan informasi melalui siaran radio, pemasangan banner di tempat pelayanan umum, dan sosialisasi armada angkutan dan PO,” terangnya. Wardoyo

Baca Juga :  Penyebab Angin Kencang atau Puting Beliung hingga Lesus di Awal Musim Penghujan