Beranda Daerah Karanganyar Warga Karanganyar Diminta Tak Mudah Terprovokasi Isu Tak Bertanggungjawab Pasca Pemilu

Warga Karanganyar Diminta Tak Mudah Terprovokasi Isu Tak Bertanggungjawab Pasca Pemilu

caleg jujur
ilustrasi/tempo.co
caleg jujur
ilustrasi/tempo.co

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Bupati Karanganyar, Juliyatmono meminta masyarakat tetap menjaga kerukunan dan persatuan pasca Pemilu 2019. Ia meminta masyarakat tidak mudah terprovokasi terhadap isu yang kurang bertanggungjawab dan lebih meningkatkan amal ibadah selama bulan Ramadan.

Hal itu terungkap ketika memberi sambutan di kegiatan tarawih keliling di Masjid Baiturahman di dusun Cepogo desa Ngasem Colomadu Selasa (7/5/2019) malam.

“Pemilu telah selesai. Mari kembali jaga kerukunan dan persatuan antar warga,” paparnya.

Pihaknya pun meminta masyarakat tidak mudah terhasut dengan isu-isu tak bertanggungjawab. Di bulan puasa ini masyarakat diharapkan lebih fokus dalam meningkatkan amal ibadahnya.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

“Jangan mudah diprovokasi lantaran pesta politik telah selesai. Fokus dengan kegiatan bermanfaat untuk kemajuan desa,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut Pemkab Karanganyar menyerahkan bantuan berupa sarana ibadah kepada takmir Masjid Baiturahman. Bantuan tersebut berupa Al Qur’an, dana pembangunan mushola dan 40 paket sembako untuk keluarga kurang mampu (dhu’afa).

“Ini bentuk komitmen Pemerintah untuk selalu melayani masyarakat. Semoga bermanfaat ke depannya bagi warga,”pungkasnya. Wardoyo