Beranda Daerah Karanganyar Kecelakaan Maut Tabrak Lari di Fly Over Palur Karanganyar. Karyawati Asal Sragen...

Kecelakaan Maut Tabrak Lari di Fly Over Palur Karanganyar. Karyawati Asal Sragen Tewas Disenggol Pikap dan Digasak Bus

Ilustrasi | joglosemarnews.com

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Nasib nahas dialami oleh pengendara Honda Vario AD 43 94 ATE warna hitam bernama Via Aristiana Rinanda (23).

Warga asal Sidoharjo, Sragen itu tewas lantaran tersenggol pickup, lalu tersambar bus pariwisata. Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Palur, tepatnya di dekat flyover, Desa Ngringo, Jaten.

Korban adalah karyawati sebuah pabrik tekstil. Info yang berhasil dihimpun, korban tersenggol oleh pickup yang berusaha mendahuluinya dari sisi kiri korban.

Hal itu membuat korban membanting setang kemudi ke arah kanan. Nahas tak bisa ditolak, ternyata dari arah belakang melaju sebuah bus pariwisata dengan kencang. Tak ayal, korban pun tersambar hingga tak jiwanya tak tertolong.

Baca Juga :  Kecelakaan Maut di Ring Road Brawijaya Bantul, Pejalan Kaki Tewas Disambar Kijang Super

Di tengah kejadian tersebut, sopir pickup yang menjadi pemicu tewasnya korban melarikan diri. Jajaran Satlantas Polres Karanganyar pun kini masih memburu sopir pickup, yang dianggap ikut bertanggung jawab atas meninggalnya korban.

Kanit Laka Satlantas Polres Karanganyar, Iptu Sutarno mewakili Kasatlantas Polres Karanganyar, AKP Faris Budiman menjelaskan, korban sempat dilarikan ke RSUD Karanganyar.

Sementara pengemudi bus berpelat nomor K 1558 BD yang terlibat kecelakaan itu adalah warga Tuban bernama Kariyono(43).

“Kendaraan berjenis pickup tidak dikenal menyerempet sepeda motor Vario hingga terpental ke kanan dan tertabrak Bus Hino sehingga terjadi kecelakaan. Identitas pengemudi kendaraan jenis pickup tidak dikenal dan masih dalam proses pencarian,” ungkapnya. A Setiawan