DEMAK, JOGLOSEMARNEWS.COM – Menjadi polisi, bukan berarti menghilangkan kesempatan untuk berbuat lebih dari sekadar tugas.
Setidaknya hal itu sudah ditunjukkan Iptu Waode Muslia.
Namanya mendadak menjadi perbincangan berkat kepeduliannya mengajarkan anak-anak ilmu Alquran yang dirintisnya lewat Rumah Tahfidz Gemilang Mutiara Qur’an.
Iptu Waode menuturkan rumah tahfidz itu dirintisnya melayani spesialis tahfidz anak dan balita. Berkat kepeduliannya terhadap masa depan dan ilmu agama anak-anak itulah, ia diundang secara khusus oleh sebuah stasiun TV.
Ia diundang bertepatan dengan leringatan Hari Bhayangkara ke 73 sebagai Polwan yang mampu memberikan terobosan dalam pendidikan keagamaan.
Rumah Tahfidz Gemilang Mutiara Qur’an yang berdiri diantaranya di Gunungpati, Cinde, Tulus harapan sedikitnya ada 25 murid binaan di tiap-tiap tempat.
Iptu Waode Muslia mengatakan jika programnya bagus insya Allah hasilnya pun akan mengikuti bagus. Ia mengaku tergerak merintis rumah tahfidz karena memandang pendidikan sejak usia dini sangat penting sekali.
“Karena Al Qur’an yang menjaga mereka disaat dewasa nanti. Sebagai bekal keimanan dan tuntunan bagi agamanya dimasa yang akan datang sebagai penerus bangsa,” paparnya dilansir Tribratanews.
Iptu Waode menambahkan hafalan yang dimiliki para anak-anak tentunya sudah mencapai 30 juz, sehingga waktu yang dibutuhkan pun tidaklah sedikit. Besar tentunya harapan anak-anak agar setelah lulus bisa menjadi Hafiz Qur’an. JSnews