JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Awas, Operasi Patuh Candi 2019 Dimulai Hari Ini. Polres Karanganyar Fokus Tindak 8 Pelanggaran, Termasuk Pengendara Anak-anak dan Pasang Lampu Rotator! 

Kapolres Karanganyar, AKBP Catur Gatot Efendi saat memimpin pemeriksaan ranops gelar pasukan operasi patuh candi Kamis (29/8/2019). Foto/Wardoyo
   
Kapolres Karanganyar, AKBP Catur Gatot Efendi saat memimpin pemeriksaan ranops gelar pasukan operasi patuh candi Kamis (29/8/2019). Foto/Wardoyo

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM Mulai tanggal 29 Agustus 2019 hingga 11 September 2019, jajaran Polres Karanganyar bakal melakukan operasi lalu lintas dengan sandi Operasi Patuh Candi 2019.

Sasaran operasi ini, para pengendara yang tidak memiliki SIM, menggunakan HP saat berkendara, pengendaran dibawah umur serta kendaraan yang menggunakan rotator.

Hal itu terungkap saat apel gelar pasukan Operasi Patuh Candi 2019 di Mapolres setempat, Kamis (29/8/2019).

Kapolres Karanganyar, AKBP Catur Gatot Efendi usai apel gelar pasukan operasi patuh, Kamis (29/08/2019) mengatakan, operasi patuh yang akan digelar selama dua pekan itu lebih memprioritaskan penindakan terhadap para pelanggar lalu lintas.

“Ada delapan prioritas pelanggaran yang akan ditindak dengan penindakan tilang. Utamanya pelanggaran yang berpotensi menimbulkan kecelakaan,” paparnya.

Menurut Kapolres, secara keseluruhan, terjadi peningkatan kasus kecelakaan di wilayah Karanganyar. Tak hanya itu, peningkatan pelanggaran lalu lintas juga mengalami peningkatan sekitar 5 persen.

Dijelaskan Kapolres, salah satu penyebab meningkatnya angka kecelakaan tersebut adalah infrastruktur jalan serta human error oleh pengguna jalan, baik roda dua maupun roda empat.

“ Fokus kita adalah penindakan. Hal ini kita lakukan untuk mengurangi angka kecelakaan yang semakin meningkat,” kata Kapolres, Kamis (19/08/2019). Wardoyo

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com