Beranda Daerah Solo Sekretaris Hanura Solo Dukung Gibran Dalam Pilwakot 2020

Sekretaris Hanura Solo Dukung Gibran Dalam Pilwakot 2020

Sekretaris DPC Partai Hanura Solo, Aries Munandar. Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€“ Sekretaris DPC Partai Hanura Solo, Aries Munandar menyatakan bentuk dukungannya terhadap putra sulung Presiden Jokowi maju dalam Pemilihan Walikota Solo (Pilwakot) 2020. Untuk menunjukkan dukungannya, Aries akan membawa nama Gibran Rakabuming Raka ke dalam rapat internal partai membahas persiapan Pilwakot 2020.

โ€œSebagai pribadi saya mendukung oenuh Gibran maju dalam Pilwakot 2020. Solo membutuhkan sosok muda yang milenial dan mampu secara manajerial. Dan itu ada di sosok Gibran yang telah berhasil memimpin perusahaannya,โ€ paparnya, Selasa (27/8/2019).

Aries menambahkan dirinya akan membawa nama Gibran ke rapat DPC Partai Hanura untuk dukungan Pilwakot 2020/

Baca Juga :  Konggres PSI Direncanakan Digelar di Solo, Kaesang Akan Keliling ke Sejumlah Daerah di Jateng

โ€œDia pengusaha sukses. Meski secara politik mungkin memang belum berpengalaman. Tapi saya yakin bisa tetap jalan. Karena akan ada politik bisnis juga dan itu pasti mampu. Kita lihat perkembanhannya di rapat internal. Karena nanti akan ada rapat soal Pilwakot,โ€ imbuhnya.

Sementara itu, dimintai pendapat tentang โ€œkendaraanโ€ politik yang harus dikendarai Gibran, Aries berpendapat bahwa pemilik usaha Markobar tersebut bisa maju baik melalui partai maupun secara independen.

โ€œGibran bisa maju secara independen atau lewat partai. Monggo. Menurut saya dia mampu, apalagi menurut surbei namanya cukup tinggi. Namun untuk pasangam wakilnya, saya belum melihat nama yang pas,โ€ tukasnya. Triawati PP