Sebuah warung soto yang cukup unik tampak menyita perhatian di media sosial beberapa hari ini. Ya, warung Soto Cokro Kembang namanya. Lokasinya berada di Sawahan Lor, Wedomartani, Ngemplak , Sleman, Yogyakarta. Warung ndeso ini memang berbeda dari lainnya. Di sini pengunjung dapat menikmati aneka menu yang tersedia, ada soto sapi, pecel, nasi uduk dan aneka goreng sambil merasakan sensasi digelitiki ribuan ikan nila kecil yang warna-warni. Harga menu yang ditawarkan pun cukup murah, soto sapi dan nasi pecel mulai Rp 8000, aneka camilan peyek, criping usus mulai Rp 2000.
Mengusung konsep yang berbeda, warung soto plus terapi ikan ini memang baru berdiri 5 bulan yang lalu, tepatnya setelah lebaran. Menurut Imam, ia dipercaya sang ayah untuk mengelola warung tersebut hingga saat ini. Sebelum terjun ke bisnis kuliner tersebut, Kebun dengan hamparan bunga di samping warung soto tersebut adalah fokus bidang wisata yang dibidiknya. Hanya saja kurang menjanjikan, dan belum digarap maksimal sehingga sepi pengunjung.
“Nah, kemudian beralih ke soto ini, pingin bikin beda dari warung soto lainnya. Memadukan makanan dan terapi ikan. Kemarin kan sempat panas banget suhunya, nah gimana ya kalau dikasih air dan ikan saja, ternyata banyak yang tertarik,”ujar Imam kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Kamis (7/11/2019).
Asyiknya begitu pengunjung masuk ke warung ini, mereka harus lepas alas kaki dulu, dan kemudian nyemplung langsung di alas warung bak kolam ikan. Harus hati-hati supaya baju atau celana tidak basah, pun jangan sampai asyik selfie atau foto-foto malah handphonenya jatuh.
Buka setiap hari, Senin –Jumat pukul jam 08.00-1700 WIB, dan sabtu-Minggu hingga pukul 19.00WIB, warung soto ini diakui Imam sekarang sangat ramai. Ini tidak lepas dari informasi yang disebar para pengunjung melalui beragam media sosial.
“Sejak Senin kemarin, viral warung ini. Kalau biasanya ramai cukup Sabtu,Minggu, sekarang setiap hari penuh,”pungkasnya. Kiki Dian