JOGLOSEMARNEWS.COM Umum Nasional

Puluhan Pegawai Honorer Digojlok! Disuruh Berendam di Got Penuh Air Kotor Hitam dan Pekat

Lokasi got di Jelambar yang digunakan puluhan pegawai honorer berendam berada tepat di depan rumah bercat putih Blok A 19 Kavling Polri atau hanya berjarak sekitar 500 meter dari Kantor Kelurahan Jelambar. Foto diambil pada Minggu (15/12/2019) / tribunnews
   

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM
Ketika gojlokan siswa dan mahasiswa secara fisik mulai dikurangi, gojlokan pegawai honorer di Kelurahan Jelambar Jakarta Barat ini malah lebih mengerikan.

Mereka dipaksa berendam di got yang penuh berisi air kotor, hitam dan pekat. Para pegawai honorer itu berdiri berbaris memenuhi sepanjang got dengan air kotor setinggi dada.

Got tersebut berada di Blok A 19 Kavling Polri, Jelambar atau hanya berjarak sekitar 500 meter dari Kantor Kelurahan Jelambar.

“Dari tadi emang banyak yang pada bilang kalau yang waktu itu berendem di got sini lagi ramai di berita,” kata Tuti (45) salah seorang warga yang tinggal di dekat lokasi got tersebut, Minggu (15/12/2019).

Tuti mengira kegiatan tersebut adalah bagian dari kerja bakti yang tengah dilakukan jajaran Kelurahan Jelambar.

Sebab, selain puluhan orang berendam di saluran, ada juga beberapa petugas berpakaian PNS yang berada di sekitar got.

“Saya kira lagi kerja bakti gabungan aja. Warga sini juga pada biasa aja. Orang enggak ada yang kayak lagi disiksa atau apa, ya biasa-biasa aja,” tuturnya.

Terkait peristiwa berendamnya puluhan pegawai honorer tersebut, ia menyebut terjadi sekitar beberapa hari lalu.

“Harinya saya lupa karena enggak engeh. Pokoknya pagi lah sekitar jam 10,” ujarnya.

Lokasi got yang jadi lokasi berendamnya puluhan pegawai honorer tersebut berada di depan sebuah rumah besar berwarna putih.

Lebar got tersebut sekira 1 meter dengan kedalaman 1,5 meter. Air di got tersebut terlihat hijau kehitaman, keruh dan banyak endapan lumpur mengambang di atasnya.

Beberapa karung berisi lumpur terlihat berada di tepi saluran got tersebut.

Berendamnya puluhan pegawai honorer di dalam got jadi sorotan. 

Pasalnya, diduga puluhan orang yang menyeburkan diri ke dalam got tersebut adalah mereka yang sedang proses perpanjangan kontrak Penyedia Jasa Lainnya Perseorangan (PJLP).

Dalam video tersebut, puluhan orang yang ada di dalam got saling memijat bahu, bergantian baik pria maupun wanita. 

Mereka tampak tertawa-tawa saat menjalani adegan tersebut kendati ketingggian air di atas satu meter dan berwarna hitam.

Sedangkan di atas got, terlihat beberapa orang berpakaian dinas PNS mengawasi mereka.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Chaidir mengatakan, saat ini Lurah Jelambar, Agung Triatmojo  beserta panitia dalam kegiatan tersebut telah diperiksa oleh Tim Inspektorat gabungan dari Pemprov dan Kota Jakarta Barat.

Bila memang terbukti ada pelangggaran berat, maka pihak yang bersangkutan terancam dinonaktifkan dari jabatannya.

“Proses saat ini sudah memasuki pemeriksaan. Dan Hasil pemeriksaan nanti akan diserahkan ke atasan langsung sesuai dengan PP 53 tahun 2010 tentang Hukum Disiplin PNS,” kata Chaidir saat dikonfirmasi, Minggu (15/12/2019). 

www.tribunnews.com

Baca Juga :  1 Jam Rosan Roeslani Bertemu Pratikno, Membahas Susunan Kabinet untuk Pemerintahan Prabowo?
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com