Beranda Umum Nasional BPS Akan Buka Lowongan 390.000 Petugas Sensus Penduduk 2020, Anda Berminat? Ini...

BPS Akan Buka Lowongan 390.000 Petugas Sensus Penduduk 2020, Anda Berminat? Ini Persyaratannya

Sekretaris Utama BPS Adi Lumaksono sedang memberikan pemaparan terkait Sensus Penduduk 2020 di Kantor BPS, Jakarta, Sabtu (15/2). Foto: Republika/Febryan.A

JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM — Badan Pusat Statistik (BPS) akan membuka pendaftaran petugas pendata masyarakat dalam Sensus Penduduk 2020 (SP2020). Jumlah petugas yang akan direkrut sebanyak 390.000 orang dan akan dilaksanakan pada April 2020 mendatang. Pendidikan yang disyaratkan bagi calon pendaftar minimal berijazah Sekolah Menengah Atas (SMA).

Sekretaris Utama BPS Adi Lumaksono, mengatakan, pihaknya membuka 390 ribu lowongan itu lantaran SP2020 tidak hanya berupa sensus daring, tapi juga pendataan secara tatap muka. Dengan target partisipasi sensus daring sebesar 23 persen penduduk Indonesia, berarti sisanya bakal didata secara langsung oleh petugas pada Juli 2020.

“390 ribu itu baru pada bulan April direkrut. Bulan Mei dan Juni kita latih. Juli baru turun lapangan,” kata Adi di Kantor BPS, Jakarta, Sabtu (15/2).

Adi menyebut, calon petugas yang hendak mendaftar minimal harus memiliki ijazah SMA. Bila diterima, maka para petugas itu akan dilatih terlebih dahulu beberapa kali agar bisa bekerja sesuai standar BPS.

Baca Juga :  Cagub Bengkulu Petahana Terjaring OTT KPK, Ini Sikap KPU

“Nanti kalau dia tidak mampu ya tidak jadi kita rekrut. Jadi yang kita rekrut itu memang yang memahami pertanyaan sensus,” ujar Adi. Adapun peranti yang bakal digunakan petugas, lanjut dia, adalah tablet yang sudah memuat daftar pertanyaan. Penggunaan tablet yang juga tersambung ke internet itu disebut akan membuat pekerjaan petugas lebih mudah dan data juga bakal lebih cepat masuk ke sistem.

Sedangkan untuk wilayah minim akses internet, petugas akan dibekali kuesioner kertas yang bisa dipindai untuk mengirimkan hasilnya ke sistem. SP 2020 secara daring dimulai sejak 15 Februari – 31 Maret 2020. Sedangkan sensus langsung akan berlangsung mulai 1 Juli – 31 Juli 2020.

Dalam SP2020, BPS menggunakan metode kombinasi (combine method) dengan basis data dasar dari data administrasi pendudukan dari Ditjen Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil). Sensus kali ini diharapkan bakal menghasilkan satu data kependudukan.

Baca Juga :  6 Saksi Ahli Tom Lembong Vs 5 Saksi Ahli Kejagung, Nama Jokowi Disebut-sebut dalam Sidang

Data penduduk yang dihasilkan melalui SP2020 akan dijadikan data acuan dalam membuat kebijakan di berbagai bidang seperti pangan, pendidikan, kesehatan, perumahan, dan lain sebagainya.

www.republika.co.id