Beranda Daerah Wonogiri Breaking News. Banjir Melanda Dusun Bulu Desa Baleharjo Kecamatan Eromoko Wonogiri. Ketinggian...

Breaking News. Banjir Melanda Dusun Bulu Desa Baleharjo Kecamatan Eromoko Wonogiri. Ketinggian Air Mencapai 50 Sentimeter

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan terjadinya genangan banjir di Dusun Bulu Desa Baleharjo Kecamatan Eromoko, Wonogiri, Minggu (2/2/2020).

Akibat peristiwa itu sejumlah rumah warga sempat terendam air. Ketinggian air mencapai 30-50 sentimeter.

Kepala Pelaksana BPBD Wonogiri, Bambang Haryanto mengatakan, banjir datang sekitar pukul 16.00 WIB. Sebelumnya wilayah itu diguyur hujan dengan intensitas tinggi.

“Hujanmengakibatkan aliran sungai meluap dan menggenangi areal di sekitar bantaran sungai. Termasuk jalan dusun dan halaman maupun tegalan warga serta 4 unit bangunan rumah warga. Ketinggian genangan air sekitar 30 hingga 50 sentimeter,” kata dia.

Baca Juga :  Kecelakaan Brumbung Selogiri, 1 Pelajar Meninggal

Genangan air berakhir sekitar 60 menit setelah kejadian. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut.
Upaya penanganan dampak kejadian telah dilakukan dengan pembersihan permukiman yang terdampak

Di lokasi lain, angin kencang merobohkan pohon sehingga menutup akses jalan. Tepatnya terjadi di Lingkungan Pencil, RT 1 RW 3 Kelurahan Wuryorejo Kecamatan Wonogiri. Upaya penanganan telah dilakukan oleh personil Pos Siaga Bencana BPBD Wonogiri. Aria

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.