JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Hasil Hari Kedua Ujian SKD CPNS Sragen, Ada Peserta Raih Skor Tertinggi 422. Jumlah Peserta Lolos Passing Grade Sedikit Berkurang

Peserta ujian SKD CPNS Kabupaten Sragen yang mengikuti ujian di Gedung LKPPS Gondangrejo, Karanganyar. Foto/Wardoyo
Peserta ujian SKD CPNS Kabupaten Sragen yang mengikuti ujian di Gedung LKPPS Gondangrejo, Karanganyar. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Pelaksanaan ujian seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS Kabupaten Sragen hari kedua Selasa (4/2/2020) selesai digelar petang tadi.

Berdasarkan hasil pencermatan yang dilakukan oleh panitia BKPSDM Sragen, hari kedua ujian SKD mencatat ada salah satu peserta yang meraih nilai tertinggi.

Peserta peraih nilai tertinggi itu diketahui mengikuti ujian pada sesi kedua. Peserta tersebut meraih skor 422 dan dipastikan lolos passing grade.

“Ini tadi ada peserta dengan nilai tertinggi mencapai 422. Dia di sesi kedua, tapi kami belum tahu tidak tahu namanya. Yang jelas dari skor yang sudah muncul nilai tertinggi sementara sampai hari ini adalah 422 itu,” papar Kepala BKPSDM Sragen, Sutrisna, kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Selasa (4/2/2020).

Baca Juga :  Polsek Sumberlawang Ciduk Heru alias Giman, Pelaku Lakukan Penipuan serta Pengelapan Beras dan Pupuk, Kerugian Rp 100 Juta Lebih

Sutrisna menguraikan secara umum pelaksanaan ujian SKD hari kedua berlangsung relatif lancar. Meski sempat diwarnai insiden 100-an komputer mendadak, secara keseluruhan pelaksanaan relatif tidak bermasalah.

Menurutnya, pelaksanaan ujian hari kedua berlangsung selama 5 sesi dengan kuota peserta masing-masing sesi 450 orang.

Baca Juga :  Pemkab Sragen Bangun 13 Titik Sumur Air Untuk Masyarakat Terdampak Krisis Air Bersih di Wilayah Kecamatan Gesi, Mondokan dan Sumberlawang, 1 Titik Sumur Menghabiskan 25 Juta Rupiah

Saat ditanya hasil para peserta, ia menyampaikan jumlah peserta yang lolos passing grade di hari kedua lumayan banyak. Akan tetapi jika dibandingkan pada hari pertama, jumlah peserta yang lolos passing grade di hari kedua sedikit berkurang.

“Kalau jumlah total peserta yang lolos passing grade hari kedua, kami belum menghitung. Tetapi di setiap sesi ujian, begitu selesai maka akan langsung muncul skor dan akan kelihatan berapa peserta yang lolos passing grade,” tegasnya. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com