SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Rosin Grup sigap mencegah penyebaran virus corona. Salah satu upaya dilakukan yaitu dengan sosialisasi tata cara pencegahan virus covid-19 tersebut.
“Virus Covid-19 atau yang biasa disebut dengan Virus Corona adalah jenis baru dari coronavirus yang menular ke manusia. Virus yang berasal dari Wuhan China tersebut sekarang ini sudah merebak ke negara lain termasuk Indonesia. Dan dalam rangka pencegahan Virus Corona masuk ke Iingkungan pekerjaan, Rosin Group bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Karanganyar mengadakan Sosialisasi Pencegahan Virus Corona,” ujar PR Rosin Grup, Ferry Erdiansyah, Sabtu (14/3/2020), di salah satu rumah makan di Solo.
Ferry menambahkan, kegiatan yang diikuti oleh seluruh karyawan Rosin Group tersebut selain untuk memberikan gambaran cara pencegahan Virus Corona juga untuk meningkatkan kesadaran akan kesehatan dan pola hidup sehat pada karyawan Rosin Group.
“Dipraktekan juga tata cara penggunaan masker dan hand sanitizer yang benar sehingga diharapkan bisa mencegah penyebaran Virus Corona yang sedang merebak. Rosin Group sebagai perusahaan yang berkembang sangat memperhatikan kesehatan karyawan. Selain itu juga ikut serta dalam peningkatan pola hidup sehat karyawan di seluruh unit bisnisnya. Harapannya setelah dilakukannya kegiatan ini, seluruh karyawan akan lebih paham terkait Virus Corona dan cara pencegahannya,” tukas Ferry. Prihatsari