JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Menuju New Normal, Tim Harimau Polres Wonogiri Bakal Giatkan Patroli Dialogis

   
Imbauan menuju new normal Kapolres AKBP Christan Tobing di Pasar Kota Wonogiri. Dok. Polres Wonogiri

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Menuju kondisi new normal atau kebiasaan baru, di tengah ancaman virus SARS-CoV-2, Polres Wonogiri Polda Jawa Tengah, akan lebih giat melakukan patroli dialogis.

Dalam berpatroli kapolres mengajak Tim Harimau Satsabhara dan gabungan dengan masing-masing fungsi yakni intel, reskrim, dan sat binmas.

Baca Juga :  9 Objek Wisata Keren di Wonogiri Cocok buat Nikmati Libur Kenaikan Kelas

Hal tersebut disampaikan Kapolres Wonogiri AKBP Christian Tobing saat dikonfirmasi, Jumat (29/5/2020).

“Kami akan gelar rutin patroli gabungan, dalam rangka pendisiplinan masyarakat dengan memberikan imbauan secara persuasif, edukatif, dan humanis, agar mematuhi protokol kesehatan,” terang dia.

Dengan menuju kehidupan new normal, lanjutnya, masyarakat dituntut untuk merubah kebiasaan hidup dengan mematuhi protokol kesehatan guna mencegah COVID-19. Seperti membiasakan memakai masker, menggunakan hand sanitizer, dan jaga jarak.

Baca Juga :  Gelar Karya P5 Wali Murid SMPN 1 Jatisrono Wonogiri, Mulai Kontingen Paskibra hingga Display Tanaman

“Dimanapun tempat keramaian, kami akan melakukan pendisiplinan, dan terus menghimbau kepada masyarakat untuk bisa bekerjasama,” imbuh dia. Aria

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com