Beranda Daerah Solo Lagi, 2 Tenaga Kesehatan di Solo Positif Corona, Hasil Dari Tracking Kasus...

Lagi, 2 Tenaga Kesehatan di Solo Positif Corona, Hasil Dari Tracking Kasus Nakes Sebelumnya

Ilustrasi tenaga medis. Pixabay

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Jumlah pasien terkonfirmasi positif Corona warga Solo bertambah dua. Tercatat dua tambahan tersebut merupakan tenaga kesehatan (nakes) yang bertugas di RSUD Bung Karno.

Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo mengatakan, kedua nakes yang diketahui positif Corona tersebut merupakan hasil dari tracing nakes sebelumnya yang dinyatakan positif Corona.

“Keduanya kontak dekat nakes sebelumnya yang juga positif Corona. Hanya saja kedua nakes ini merupakan warga Solo. Yang satu warga Kelurahan Pucang Sawit Kecamatan Jebres dan satunya warga Kelurahan Serengan Kecamatan Serengan,” ungkapnya, Jumat (5/6/2020).

Sebelumnya, setelah empat nakes aparatus sipil negara (ASN) Pemkot Solo dinyatakan positif Corona, Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo langsung melakukan penelurusan kontak erat dan kontak dekat.

Baca Juga :  Kampanye Terakhir, Respati-Astrid Apresiasi Antusiasme Seluruh Pendukung dan Parpol Pengusung

“Kontak erat dan dekat langsung dites swab dan hasilnya dua nakes lagi positif tersebut. Kemungkinan keduanya tertular dari pasien covid-19 karena tugas mereka merawat pasien covid-19. Atau bisa juga tertular dari rekannya, atau bisa juga faktor dari luar,” imbuhnya.

Kendati demikian, Rudy menegaskan perlindungan untuk nakes selama bertugas sudah dilakukan secara maksimal. Para nakes mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap.

Di sisi lain sampai saat ini jumlah pasien terkonfirmasi positif Corona warga Solo tercatat 36 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 10 orang dirawat di ES, 22 orang sembuh dan empat orang meninggal dunia. Prihatsari