Beranda Daerah Solo Peradi Solo Berikan Asuransi Kepada Ahli Waris Anggotanya yang Meninggal Dunia

Peradi Solo Berikan Asuransi Kepada Ahli Waris Anggotanya yang Meninggal Dunia

Ketua DPC Peradi Kota Surakarta, Badrus Zaman memberikan tali asih sebesar Rp 10 juta kepada istri Yan Ferryaman, Irene Vera Purba di kawasan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Senin (10/08/20). Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Advokat Indonesia (DPC Peradi) Kota Surakarta terus konsisten memberikan santunan kepada anggota yang meninggal dunia. Kali ini, giliran ahli waris dari pengacara Yan Ferryaman Sipayung yang meninggal dunia beberapa waktu lalu karena sakit.

Ketua DPC Peradi Kota Surakarta, Badrus Zaman menjelaskan, tali asih sebesar Rp 10 juta diterima langsung istri Yan Ferryaman, Irene Vera Purba di kawasan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Senin (10/08/20).

“Bahwa semua anggota Peradi Surakarta yang aktif dan memperpanjang keanggotaan akan dapat santunan dan asuransi. Walaupun jumlahnya sedikit tidak masalah, karena ini ventuk ikatan kekeluargaan,” kata Badrus kepada wartawan.

Pemberian tali asih kepada keluarga anggota Peradi yang meninggal, kata Badrus, sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian sesama anggota advokat. Selama ini, almarhum dinilai telah memiliki kontribusi dalam organisasi advokat Peradi.

Baca Juga :  Festival Anak Islam 2025 Laweyan, Ratusan Santri TPA Unjuk Bakat di Ajang Lomba Keislaman

Dia memaparkan, seluruh advokat yang bernaung dalam payung organisasi Peradi mendapatkan hak asuransi. Meski baru beberapa bulan tercatat sebagai anggota, berhak mendapat asuransi tersebut.

“Memang, tidak terlalu besar. Tapi, ini sedikit membantu mengurangi beban keluarga yang ditinggalkan. Meskipun Pak Yan itu baru, namun tercatat sebagai keanggotaan resmi,” jelas dia.

Badrus menambahkan, hingga saat ini ada 600 anggota aktif dalam naungan DPC Peradi Surakarta. Sementara untuk masa keanggotaan berlaku setiap lima tahun. Prabowo

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.