Beranda Daerah Solo KPU Solo Buka Pendaftaran Penggerak Partisipasi

KPU Solo Buka Pendaftaran Penggerak Partisipasi

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€” KPU Solo membuka pendaftaran penggerak partisipasi (Gerak Pasti) Pilwakot Solo 2020. Gerak Pasti akan diisi relawan yang bertugas mendorong partisipasi masyarakat dalam pilkada tahun ini.

Menurut Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti, rekrutmen Gerak Pasti dilakukan berdasarkan Surat Ketua KPU Nomor 630/PP.06-SD/06/KPU/VII/2020 tanggal 10 Agustus 2020 tentang pedoman pelaksanaan program relawan demokrasi.

โ€œKPU Solo sudah membuka pendaftaran relawan pada 29 September hingga 2 Oktober. Syarat peserta berusia minimal 17 tahun dan pendidikan minimal SMA atau sederajat. Kami membuka lima basis sasaran sosialisasi yakni pemilih pemula, disabilitas, keagamaan, perempuan dan kelompok marginal,โ€ ujarnya Jumat (2/10/2020).

Baca Juga :  Turut Hadir Dalam Adeging Mangkunegaran, Gojek Komitmen Dukung Pelestarian Budaya dan Pariwisata Solo

Sementara itu bagi calon Gerak Pasti berbasis pemilih pemula diutamakan memiliki pengalaman terkait kegiatan penyuluhan atau aktif di organisasi kepemudaan atau kemahasiswaan.

โ€œSedangkan untuk basis disabilitas, KPU lebih mengutamakan ketua atau anggota lembaga penyandang disabilita. Kemudian basis keagamaan, perempuan dan kelompok diutamakan memiliki komunitas atau kelompok yang menjadi sasaran,โ€ tegasnya.

Di sisi lain, peserta juga diminta menyerahkan karya tulis maksimal dua lembar kertas A4 berisi motivasi mendaftar dan rencana program yang akan ditawarkan.

โ€œMelalui Gerak Pasti ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat untuk mengikuti pilkada,โ€ tukasnya. Prihatsari