Beranda Daerah Semarang Jasad Wanita Diduga Korban Pembunuhan Ditemukan Dalam Lemari Kamar Hotel di Semarang,...

Jasad Wanita Diduga Korban Pembunuhan Ditemukan Dalam Lemari Kamar Hotel di Semarang, Polisi Buru Pria yang Menginap Bersama Korban

Ilustrasi jenazah.

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM Jasad seorang wanita yang diduga adalah korban pembunuhan ditemukan di dalam lemari di salah satu kamar hotel di Semarang, Kamis (11/2/2021). Polisi kini mencari seorang pria yang sebelumnya menginap bersama dengan korban.

Disampaikan Kapolsek Semarang Tengah, Kompol Untung Kistopo, lokasi penemuan adalah salah satu kamar di Hotel Royal Phoenix, di Jalan Singosari, Semarang. Tubuh korban ditemukan pertama kali oleh staf hotel yang hendak membersihkan kamar.

“Petugas hotel sedang membersihan kamar karena saat itu sudah waktunya untuk check out,” kata Kompol Untung, dikutip Liputan6.com, Kamis (11/2/2021).

Petugas hotel menemukan jasad korban saat membuka lemari di dalam kamar. Saat ditemukan jasad korban dalam posisi terduduk dan ditindih tas. Melihat ada mayat di dalam kamar, petugas itu pun langsung menghubungi pemilik hotel, yang kemudian melapor ke kepolisian setempat.

Baca Juga :  Wakil Ketua DPRD Jateng Sepakat Tak Ada Pembatasan Pasokan Susu dari Peternak ke Industri Pengolahan. Tata Kelola Produksi Juga Diperbaiki

Polisi mencurigai korban yang diketahui bernama Melyanti (24) itu merupakan korban pembunuhan. Dari hasil penelusuran sementara, korban check in di hotel tersebut bersama dengan seorang pria pada 2 Februari 2021 lalu. Keduanya melakukan pemesanan kamar melalui aplikasi Reddoorz.

Saat ini, polisi tengah memburu pria yang menginap bersama korban. Menurut keterangan saksi, pria yang diketahui bernama Dani itu telah pergi meninggalkan hotel pada Kamis (11/2/2021) dini hari tadi sekira pukul 04.50 WIB.

Menurut keterangan saksi, tamu pria itu sempat meminta salah seorang pegawai hotel untuk mengantarnya ke terminal bayangan di Sukun, Banyumanik, Kota Semarang. Kepada staf hotel, pria itu mengaku hendak pulang ke Wonosobo.

Baca Juga :  Terdorong Hati Nurani, Purnawirawan Polri di Jawa Tengah Deklarasi Dukung Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Tim Inafis Polrestabes Semarang yang memperoleh laporan tentang peristiwa penemuan jasad dalam lemari tersebut kemudian melakukan olah tempat kejadian peristiwa. Liputan 6