Beranda Daerah Sragen Safari Ramadhan, PAC PP Kalijambe Sragen Terjun Bagi Takjil Hingga Bantu Pembangunan...

Safari Ramadhan, PAC PP Kalijambe Sragen Terjun Bagi Takjil Hingga Bantu Pembangunan Masjid. Kades Apresiasi Positif, Ketua Berharap PP Makin Bermanfaat Bagi Masyarakat

Jajaran PAC PP Kalijambe berpose bersama Takmir usai penyerahan bantuan. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€“ Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Kalijambe menggelar serangkaian safari Ramadhan, Rabu (5/5/2021).

Safari Ramadhan diisi dengan kegiatan bakti sosial, salat berjamaah hingga konsolidasi internal.

Kegiatan itu digelar dengan diawali pembagian takjil gratis di jalan Kalijambe-Gemolong. Ketua Penasehat dan Ketua Ranting Desa Wonorejo turun langsung bersama anggotanya untuk membagikan paket takjil kepada pengendara dan warga yang melintas.

Ketua PAC PP Kalijambe, Sigit Waskito didampingi pengurus PAC lainnya juga turut hadir dalam safari tersebut.

Acara kemudian dilanjutkan dengan buka bersama ditutup dengan salat Isya dan tarawih berjamaah bersama warga masyarakat Desa Wonorejo.

Salat diimami oleh Ketua Ranting Desa Wonorejo, Rustiyoto. Di sela salat tarawih juga diisi siraman rohani berupa kultum oleh Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Kalijambe Sigit Waskito dengan tema Bersama Meraih Keberkahan.

Baca Juga :  Curi 21 Nangka Muda, Pasangan Kekasih di Sragen Diamuk Massa yang Marah

โ€œSelanjutnya diisi ramah- tamah dengan takmir masjid setempat sekaligus penyerahan bantuan untuk pembangunan masjid atau musala Nurul Iman,โ€ papar Kades Wonorejo, Edi Subagyo, Kamis (6/5/2021).

Konsolidasi internal dan buka bersama PAC PP Kalijambe. Foto/Wardoyo

Kades yang juga penasehat PAC PP Kalijambe itu mengapresiasi kegiatan safari Ramadhan yang dilakukan PAC PP.

Menurutnya hal itu sangat baik untuk mempererat tali silaturahmi di internal. Selain itu, kegiatan sosial dan ibadah serta pembagian bantuan tersebut juga makin menunjukkan bahwa kehadiran Ormas PP bisa membawa kemanfaatan dan kemaslahatan umum.

โ€œKami berharap supaya giat ini terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi,โ€ ujarnya.

Sementara, Ketua PAC PP Kalijambe, Sigit Waskito menambahkan kegiatan safari Ramadhan diharapkan bisa memupuk kebersamaan dan soliditas di internal ormas PP Kalijambe.

Lebih dari itu, ia berharap rangkaian kegiatan sosial dan rohani itu bisa memberikan pengetahuan, meningkatkan keimanan dan ketaqwaan anggota pemuda Pancasila di Kalijambe dan sekitarnya.

Baca Juga :  Heboh Warga Waduk Kedung Ombo Tolak Proyek PLTS dengan Memasang Spanduk Protes "Nek Mbok Gusor Utangku Piye?"

โ€œSemoga keberadaan PP ini bisa bermanfaat untuk anggota khususnya dan dapat dirasakan kemaslahatan untuk masyarakat pada umumnya,โ€ tandasnya. Wardoyo