WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Seorang pengendara terdeteksi positif COVID-19. Dia terjaring penyekatan operasi PPKM Darurat di Jembatan Timbang, Nambangan, Kecamatan Selogiri, Wonogiri.
Selain itu puluhan kendaraan dipaksa putar balik.
Kasubag Humas Polres Wonogiri AKP Suwondo, Selasa (13/7/2021) menyebutkan penyekatan digelar Senin (12/7). Penyekatan menindaklanjuti kebijakan pemerintah terkait pembatasan dan pengendalian mobilitas dalam rangka PPKM Darurat.
“Lokasinya di Jembatan Timbang Nambangan, Kecamatan Selogiri, Wonogiri, yang menjadi jalur perbatasan Wonogiri-Sukoharjo,” kata dia.
Penyekatan dipimpin Plt Kapolres Wonogiri AKBP Catur Gatot Efendi, bersama Timsus Harimau, personil Dishub dan tim medis.
Tim gabungan melakukan pemeriksaan kendaraan yang masuk wilayah Kab. Wonogiri. Ada ratusan pengemudi dan penumpang diperiksa kelengkapan administrasi saat PPKM Darurat. Mereka menaiki 53 kendaraan roda empat dan 68 sepeda motor.
Tim juga melaksanakan pengecekan suhu tubuh, surat vaksin dan membagikan masker kepada pengendara.
Tidak hanya itu, digelar pula tes rapid antigen kepada pengendara. Hasilnya satu orang dinyatakan positif atau reaktif COVID-19. Dia adalah warta Kecamatan Jatisrono Wonogiri berusia 39 tahun.
“Puluhan kendaraan diputar balik, perinciannya 17 kendaraan roda empat dan 11 motor. Para pengemudi tidak dapat menunjukkan surat telah divaksin dan surat keterangan hasil rapid antigen,” tutur dia. Aris