Beranda Daerah Wonogiri Catat, ini Lokasi Tes Perangkat Desa di Kecamatan Batuwarno Wonogiri

Catat, ini Lokasi Tes Perangkat Desa di Kecamatan Batuwarno Wonogiri

Bupati Wonogiri
Bupati Wonogiri Joko Sutopo alias Jekek. Joglosemarnews.com/Aris Arianto

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM — Sejumlah desa di Kecamatan Batuwarno Wonogiri menggelar pengisian perangkat desa. Terkait itu pihak terkait melaksanakan koordinasi persiapan pelaksanaan seleksi pengisian perangkat desa.

Dalam rilis yang diterima JOGLOSEMARNEWS.COM , Minggu (28/11/2021), rapat koordinasi bertempat di Pendopo Kecamatan Batuwarno, Sabtu (27/11/2021). Kegiatan turut dihadiri Camat Batuwarno Khrisma Eko Sutiyono, Kanit Samapta Ipda Sukamto, Batuud Koramil Batuwarno Peltu Dedy Kurniawan, panitia pembina dan pengawas pengisian perangkat desa Kecamatan Batuwarno, Kepala Desa Ronggojati Sutrisno, Kepala Desa Kudi Bambang Apriyanto, Kepala Desa Batuwarno Djarot Kristiyanto, Kepala Desa Sendangsari Anom Wibowo dan ketua panitia pengisian perangkat desa.

Kasi Tapem Yayan Prihastanto mengatakan lokasi tes perangkat desa di Kecamatan Batuwarno ada 3 tempat. Yaitu SMPN 1 Batuwarno, SMPN 2 Batuwarno dan SMPN 2 Baturetno.

Untuk SMPN 1 Batuwarno akan digunakan oleh calon peserta dari Desa Kudi (11 orang). Untuk SMPN 2 Batuwarno akan digunakan calon peserta dari Desa Ronggojati (12 orang). Sedangkan SMPN 2 Baturetno akan digunakan calon peserta dari Desa Sendangsari (12 orang) dan Desa Batuwarno (16 orang).

Baca Juga :  Cara Mencegah Ulat Daun Jati Masuk ke Rumah, Bikin Kotor dan Jijik

Untuk pelaksanaan tes tertulis dengan sistem CBT akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2021 pukul 09.00 Wib.

Sementara itu, Batuud memberikan imbauan agar dalam setiap kegiatan tetap memedomani protokol kesehatan. Pihaknya berharap tes seleksi tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar. Sehingga nantinya siapapun yang terpilih dapat membantu tugas masing-masing kepala desa.

Sebagai informasi soal gaji, jabatan kadus, kasi maupun kaur yakni Rp 2.050.000. Sementara Sekdes akan mendapat gaji Rp 2.750.000. Jumlah itu belum termasuk tunjangan di luar gaji yang akan berbeda jumlahnya di setiap desa, sesuai dengan PAD.

Sebelumnya Bupati Wonogiri Joko Sutopo, mengatakan, rekrutmen pengisian jabatan perangkat desa digelar tahun ini. Ini untuk menyegerakan kesiapan desa menghadapi program 2022.

Proses perekrutan perangkat desa nantinya akan menggunakan sistem uji kompetensi. Sistem ini seperti diterapkan pada rekrutmen perangkat desa tahun 2017.

Pemkab menyatakan sudah mensosialisasikan hal tersebut kepada pemerintah desa jauh-jauh hari. Dengan harapan, semua pihak yang memiliki kompetensi dapat mempersiapkan diri sejak awal.

Baca Juga :  Ramai ramai Andalkan Endorsement di Pilkada 2024, Paslon Justru Tidak PD, Strategi atau Gimmick Politik?

Pengisian perangkat desa secara serentak tersebut ditargetkan selesai bulan Oktober-November mendatang, karena terkait penentuan anggaran untuk 2022.

Pihaknya berharap, pengisian perangkat desa nantinya menghasilkan komposisi yang minim struktur. Namun kaya fungsi, demi mewujudkan efisiensi anggaran.

“Jangan sampai satu RW satu Kadus. Namun juga harus ada beban kerja berbasis pada teritorial, geografis, dan jumlah keluarga yang bisa diampu,” beber dia. Aris