JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Sragen

Sekjen Golkar Jateng Ungkap Tanda-Tanda Alam Bakal Berpihak Pada Kejayaan Golkar di 2024. Sebut Gejalanya Sudah Tampak!

Sekjen DPD Golkar Jateng, Juliyatmono. Foto/Wardoyo
ย ย ย 

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sekretaris DPD Golkar Jawa Tengah, Juliyatmono mendadak mengungkapkan keyakinannya bahwa Partai Golkar bakal kembali meraih kejayaan di Pemilu 2024 mendatang.

Tak hanya sekadar prediksi, Sekjen yang juga Bupati Karanganyar itu bahkan mengaku sudah membaca tanda-tanda dan fenomena alam yang mengarahkan pada kembalinya kejayaan partai berlambang pohon beringin itu.

“Di 2024 besok, tampaknya alam berpihak pada Golkar. Gejalanya sudah nampak,” paparnya kepada wartawan saat hadir di warung berkah Taman Asri Sragen, kemarin.

Bupati Yuli yang disebut bakal promosi untuk nyaleg DPR RI selepas purna 2023 itu menyampaikan nalurinya sudah membaca tanda-tanda alam tersebut.

Meski sudah ada beberapa contoh yang nampak, ia menyebut hal itu tidak perlu disampaikan lebih detail.

“Gejalanya sudah nampak, contohnya juga sudah bisa dilihat. Tapi tidak perlu saya sampaikan. Yang jelas sudah ada indikasi, gejala dan indikator yang berpihak pada ke sana (kejayaan Golkar),” tuturnya sembari tersenyum.

Baca Juga :  Geger Mobil Baru Langsung Rusak Usai Isi Dexlite di Sragen, SPBU Jetak Minta Maaf dan Pastikan Bukan Abal-abal, Melainkan...

Karenanya ia menyebut target kenaikan kursi Golkar di Pemilu 2024 mendatang dinilai cukup realistis. Tidak hanya kursi di kabupaten, kenaikan itu juga diharapkan bisa terwujud di tataran DPRD provinsi dan RI.

“Kalau untuk Sragen nampaknya 12 kursi itu tidak terlalu susah. Karena alam dan situasi sudah menunjukkan gejala berpihak ke Golkar. Ada siklus yang kembali berulang di 2024. Pokoknya lihat dan tunggu saja ya,” tandasnya.

Menyikapi hal itu, Ketua DPD Golkar Sragen, Pujono Elli Bayu Effendi mengatakan sebagai kader partai, dirinya pun siap dengan apapun tugas yang diamanatkan.

Terkait target kursi di 2024, menurutnya Golkar Sragen sudah siap untuk meraih 12 kursi atau naik dua kali lipat.

Baca Juga :  Polda Jateng Gunakan Helikopter Untuk Pengecekan Persiapan Mudik Lebaran 2024 Dan Mendarat di Polres Sragen Cek Kesiapan Anggota

Target itu juga dinilai bukan sesuatu yang mustahil mengingat ke depan ada wacana penambahan kursi dari 45 menjadi 50 kursi di DPRD Sragen.

“Makanya mulai sekarang kita sudah mempersiapkan calon-calon kader terbaik untuk dipasang di 6 Dapil yang 20 kecamatan 208 desa. Ini jaringan struktural juga sudah juta tata, sudah selesai kita laksanakan lewat Muscam dan Musdes di 208 desa. Saya rasa seperti yang disampaikan Beliau Pak Juliyatmono itu, bahwa tidak mustahil Golkar di Sragen untuk mencapai 12 kursi. Apalagi ada wacana 2034 besok kursinya bertambah jadi 50. Tentu ini tambahan motivasi tersendiri buat kami untuk memacu semangat kita dari tingkat RT sampai kabupaten untuk bisa menambah kursi,” tandasnya. Wardoyo

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com