
SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ Para pengunjung Car Free Day (CFD) Solo, Minggu, (29/05/2022) digemparkan dengan kabar hoax ambruknya Menara Masjid Sriwedari.
Akibat kabar yang muncul pada pukul 08.21 WIB tersebut, warga pengunjung Car Free Day langsung geger berhamburan. Hingga mengakibatkan banyak gerobak-gerobak PKL yang jatuh. Bahkan barang-barang pribadi milik warga juga turut hilang seperti dompet, tas, HP dan juga sandal.
Salah satu pedagang mainan di CFD, Susilo mengaku warga tiba-tiba berlarian mengindari plaza sriwedari karena panik dan ketakutan.
โAda yang bilang kalau menara mau ambruk. Tapi itu ga benar,โ katanya.
Sementara itu secara terpisah, Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Solo, Ari Wibowo menjelaskan bahwa informasi mengenai ambruknya menara sriwedari itu adalah hoaks belaka.
โItu hoaks, sudah dipastikan. Karena hanya awan yang berjalan jadi menara tersebut terlihat mau ambruk,โ jelasnya.
Ditemui terpisah, Walikota Solo, Gibran Rakabuming membenarkan bahwa kabar ambruknya menara Masjid Sriwedari adalah hoaks.
โWalah sopo to, jangan kayak gitulah. Mesakke (kasihan) pedagang-pedagang, sing gerobake diinjak-injak,โ ungkap Gibran.
Ditanya apakah akan mencari penyebar hoaks tersebut. Gibran justru menanggapi santai.
โCobo golekono, santai wae koyo opo wae. Rung tau ndelok awan mungkin. Pertama kali na CFD, woh awan. Ndelok awan kaget, awane mlaku dikiro (ambruk),โ tandasnya.
Akibat dari kekacauan tersebut, Gibran menjelaskan taman-taman kota hingga gerobak PKL mengalami sejumlah kerusakan. Ando