Beranda Daerah Solo Geger Ledakan Seperti Bom Guncang Asrama Brimob Sukoharjo. Satu Personel Luka Parah

Geger Ledakan Seperti Bom Guncang Asrama Brimob Sukoharjo. Satu Personel Luka Parah

Ilustrasi ledakan dahsyat. Foto/Istimewa

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sebuah ledakan keras terdengar di Asrama Grogol Indah Solo Baru, Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Minggu (25/9/2022) malam.

Suara menggelegar mirip bom meledak itu sempat menggegerkan warga dan penghuni asrama kompleks Brimob Grogol tepatnya di samping rumah Ssrama Arumbara, Jl Larasati No AA 12, Desa Telukan, Grogol, Sukoharjo.

Ledakan terjadi sekitar pukul 18.00 WIb. Satu anggota dilaporkan menjadi korban. Korban diketahui bernama Bripka Dirgantara Pradipta (35), Anggita Polresta Surakarta.

Korban diketahui tinggal di asrama Arumbara Jl Larasati No AA 12, Desa Telukan, Grogol, Sukoharjo.

“Memang benar ada suara ledakan di asrama Solo Baru,” kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy dikonfirmasi awak media, Minggu (25/9/2022) malam.

Baca Juga :  Kampanye Terakhir, Respati-Astrid Apresiasi Antusiasme Seluruh Pendukung dan Parpol Pengusung

Menurut keterangan warga, ledakan keras itu terdengar selepas magrib. Sumber ledadan diduga berasal dari paket kardus warna cokelat.

Tak lama setelah kejadian, tim Unit Jibom (penjinak bom) telah melakukan olah TKP di rumah tersebut.

Polisi juga telah mengamankan barang bukti satu buah kotak paket kardus warna cokelat masih utuh dan serpihan bekas ledakan.

Menurut para saksi mata, suara ledakan yang sangat kuat hingga mengakibatkan jendela bergetar. Melihat ada korban, warga dan tetangga kemudian melakukan pertolongan.

Korban yang berlumuran darah langsung dievakuasi ke RS Indriyati Solo Baru, Sukoharjo. Namun karena kondisinya parah sehingga dirujuk ke RS Moewardi Solo. Wardoyo