Beranda Daerah Wonogiri Belasan Siswa SDN 3 Balepanjang Wonogiri Diduga Keracunan Cilor

Belasan Siswa SDN 3 Balepanjang Wonogiri Diduga Keracunan Cilor

Ilustrasi | joglosemarnews.com

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kasus dugaan keracunan menggemparkan publik di Kecamatan Baturetno Wonogiri dan sekitarnya, Selasa (15/11/2022).

Sedikitnya ada 19 siswa SDN 3 Balepanjang Baturetno Wonogiri diduga mengalami keracunan. Disinyalir mereka mengalami gejala keracunan usia menyantap jajanan sejenis aci telor alias cilor.

Informasi yang dihimpun, para siswa SDN 3 Balepanjang Baturetno Wonogiri dilarikan ke Puskesmas Rawat Inap Baturetno. Beruntung sebagian sudah diperbolehkan pulang.

Menurut Kepala SDN 3 Balepanjang Baturetno Wonogiri Agus Setyono, ada 19 siswanya yang diduga keracunan cilor.

Kepala SDN 3 Balepanjang Baturetno Wonogiri Agus Setyono membeberkan, belasan siswa itu keracunan cilor jajanan yang dibeli sebelum masuk sekolah sekitar pukul 06.30 WIB . Jajanan yang dibeli siswa itu adalah cilor.

Selanjutnya sekitar pukul 07.15 WIB, ada siswa yang mengalami sakit mirip gejala keracunan. Yakni ada yang mengalami mual dan muntah dan pusing.

Baca Juga :  Terjadi di Wonogiri Gadis 15 Tahun Dijual 550 Ribu, Ditemukan di Kamar Hotel

“Saat itu kita bawa ke UKS dan diberi air kelapa. Kemudian jumlah siswanya makin bertambah sampai akhirnya ada 19 orang,” terang Kepala SDN 3 Balepanjang Baturetno Wonogiri Agus Setyono.

Para siswa yang diduga mengalami gejala keracunan itu kemudian dilarikan ke Puskesmas Rawat Inap Baturetno. Anak-anak itu pun langsung ditangani.

Agus menuturkan, pihaknya juga sudah melaporkan hal tersebut ke pihak terkait. Penjual cilor juga telah dimintai keterangan oleh pihak kepolisian.

“Itu (penjual cilor) jarang jualan di situ,” kata Kepala SDN 3 Balepanjang Baturetno Wonogiri Agus Setyono.

Berdasarkan informasi yang didapatnya dari para siswa, cilor itu dijual seharga Rp 1.000. Jika membeli dua, maka mendapatkan bonus satu.

Baca Juga :  CPNS Wonogiri 2024, 230 Pelamar Lolos SKD 5 Formasi Sama Sekali Tak Diminati

Anehnya gratisannya ini menurut anak anak rasanya kecut agak pahit. Hanya saja tetap dimakan oleh anak anak. Aris Arianto