Beranda Nasional Jogja Gegara Jadi Tersangka Kasus Narkoba, Pria Sleman Ini Menikah di Kantor Polisi

Gegara Jadi Tersangka Kasus Narkoba, Pria Sleman Ini Menikah di Kantor Polisi

HRJ, tahanan 23 tahun asal Pakem setelah menikahi kekasihnya, S di Mapolresta Sleman, Jumat (25/11/2022) / tribunnews

SLEMAN, JOLOSEMARNEWS.COM – Bukan niatnya, perempuan berinisial S menikah dengan pria pujaan hatinya berinisial  HRj (23) di kompleks Mapolresta Sleman pada Jumat (25/11/2022).

Apa boleh buat, hal itu harus dijalaninya, karena sehari setelah lamaran, HRJ warga Pakem, Sleman itu ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Sejoli yang saling mencintai itu akhirnya melangsungkan pernikahan di Masjid Istiqomah, kompleks Mapolresta Sleman.

“Awalnya sudah rencana menikah di luar. Tapi nggak tahu, mungkin musibah sehingga saya menikah di sini,” ujar HRJ, ditemui setelah akad nikah.

Prosesi pernikahan berlangsung khidmat dalam kesederhanaan, dan dihadiri terbatas oleh penghulu, saksi dan keluarga dari kedua mempelai.

Pasangan itu mengenakan pakaian serba putih dan wajah tetap sumringah saat menjalani pernikahan.

Baca Juga :  Papera DIY Dorong UMKM Bangkit, Pasar Rakyat Jadi Prioritas

Ia mengaku bahagia, walaupun harus menikah dengan sederhana di Masjid komplek kantor Kepolisian, karena HRJ berstatus tahanan polisi.

Diketahui, HRJ ditangkap oleh pihak berwajib atas perkara narkotika golongan 1 jenis ganja pada 29 Oktober 2022 lalu.

Di hari baik, ia berharap nantinya bisa mendapatkan vonis ringan dari hakim saat di pengadilan, dengan harapan setelah bebas ingin membahagiakan keluarga.

“Minta doa, semoga saya dan istri menjadi keluarga sakinah mawadah, dan warahmah,” kata HRJ

Untuk diketahui, sehari setelah prosesi lamaran, HRJ ditangkap Polisi karena kasus Narkoba. Ia ditangkap polisi terkait kasus narkotika golongan 1 jenis ganja pada 29 Oktober 2022 lalu.

Baca Juga :  Pakar Kebijakan Publik UMY Nilai Pengangkatan Staf MBG Jadi PPPK Langgar Prinsip Keadilan

www.tribunnews.com

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.