WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Peristiwa bencana hidrometeorologi masih terjadi menjelang tahun baru 2023 di Wonogiri, Rabu (28/12/2022).
Setidaknya ada tiga jenis bencana hidrometeorologi yang terjadi. Meliputi longsor Karangtengah, pohon tumbang Gunung Pegat, dan banjir Karangturi.
Peristiwa longsor Karangtengah terjadi di Dusun Truneng Desa Temboro Kecamatan Karangtengah Wonogiri. Ada rumpun bambu yang longsor hingga menutup jalan.
Akibat longsor Karangtengah kendaraan dari arah Kecamatan Batuwarno menuju Kecamatan Karangtengah atau sebaliknya tak bisa melintasi area tersebut.
“Sebelumnya di wilayah tersebut diguyur hujan deras dengan durasi lama disertai angin kencang,” ujar Kapolres Wonogiri AKBP Dydit Dwi Susanto melalui Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono.
Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono memastikan, tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut. Petugas kepolisian juga telah mengatur arus lalu lintas dimana kendaraan dialihkan lewat jalan kampung.
“Petugas juga sudah melakukan upaya evakuasi bersama anggota koramil, perangkat desa dan warga setempat,” kata Kasubsi Penmas Humas Polres Wonogiri Aiptu Iwan Sumarsono.
Sementara itu, hujan deras juga mengakibatkan aliran sungai Wiroko meluap. Banjir dilaporkan terjadi di wilayah Dusun Karangturi Desa Bulurejo Kecamatan Nguntoronadi.
Bencana banjir Karangturi berdasarkan penelusuran kerap terjadi. Bahkan disebut sebut menjadi langganan ketika hujan deras dengan durasi lama terjadi hingga membuat sungai Wiroko meluap.
Pelaksana Tugas alias Plt Kepala BPBD Wonogiri Teguh Setiyono mengatakan
Sungai Wiroko meluap hingga memicu banjir Karangturi membuat arus lalu lintas tersendat. Kendaraan dialihkan ke jalan kampung.
Selain itu juga terjadi pohon tumbang Gunung Pegat Kecamatan Nguntoronadi. Meski sempat menyendat arus lalu lintas, saat ini pohon sudah dievakuasi dan arus lalu lintas kembali lancar. Aris Arianto