Beranda Edukasi Kesehatan Tips Merawat Kesehatan Kulit Wajah Agar Selalu Berseri

Tips Merawat Kesehatan Kulit Wajah Agar Selalu Berseri

Ilustrasi wajah bersih bebas jerawat. pexels

JOGLOSEMARNEWS.COM — Kulit wajah merupakan bagian paling utama yang mempengaruhi penampilan, baik untuk wanita atau pria. Kebanyakan wanita akan menjaga kulit wajah agar selalu terlihat bersih dan sehat.

Untuk itu kesehatan kulit wajah penting diperhatikan, tidak hanya soal menggunakan produk perawatan saja. Tapi, juga berbagai proses perawatan lainnya secara rutin.

Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Berikut ini cara perawatan kulit wajah.

1. Rutin membersihkan wajah

Mengutip Healthline, rutin membersihkan wajah menggunakan facial wash dua kali sehari. Pilih produk yang tidak membuat kulit wajah menjadi kering dan kesat setelah cuci muka.

2. Serum wajah

Serum yang mengandung vitamin C, vitamin E, dan retinol bagus untuk mendukung kesehatan kulit. Serum vitamin C cocok digunakan setiap pagi, sebagai alas sunscreen.

Baca Juga :  Sederet Kasiat Jus Tomat dan Wortel untuk Kesehatan, Kaya Vitamin dan Antioksidan

3. Pelembap

Berbagai jenis kulit, termasuk yang berminyak tetap membutuhkan pelembap wajah. Pilih pelembap wajah yang ringan, berbasis gel, nonkomedogenik, dan tidak menyumbat pori

4. Tabir surya

Rutin menggunakan tabir surya, minimal SPF 30, 15 menit sebelum beraktivitas di luar ruangan. Tabir surya membantu menjaga kulit dari paparan sinar matahari dan ultraviolet.

5. Tidak merokok

Merujuk Mayo Clinic, merokok mempersempit pembuluh darah kecil di lapisan terluar kulit. Akibatnya aliran darah menurun dan membuat kulit lebih pucat. Merokok juga merusak kolagen dan elastin, serat yang memberi kekuatan dan kelenturan kulit. Merokok juga meningkatkan risiko kanker kulit sel skuamosa.

6. Mengendalikan stres

Stres yang tidak terkendali membuat kulit menjadi lebih sensitif yang memicu timbulnya jerawat. Tidur yang cukup dan meluangkan waktu untuk kesenangan diri bermanfaat baik untuk kesehatan kulit wajah.

Baca Juga :  7 Makanan Enak yang Ampuh Turunkan Hipertensi

www.tempo.co