JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Solo

Cucu Presiden Jokowi Jadi Sorotan, Pertama Kali Digelar di Solo Pawai Ogoh-Ogoh Berlangsung Meriah dan Disaksikan Ribuan Warga

Kolase foto Pawai Ogoh-ogoh dan Jan Ethes | Foto Ando
Kolase foto Pawai Ogoh-ogoh dan Jan Ethes | Foto Ando
   

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM Pawai ogoh-ogoh, peringatan hari raya nyepi tahun baru saka 1945 yang digelar pertama kalinya di Kota Solo, berlangsung meriah, Sabtu, (18/03/2023) sore.

Pawai yang diikuti sebanyak 23 kelompok dari Soloraya tersebut. Sanggup membius ribuan warga yang telah menunggu dan ingin menyaksikan pawai yang memiliki rute dari Plaza Balaikota melewati Jalan Jenderal Sudirman kemudian balik lagi ke Plaza Balaikota Solo.

Baca Juga :  2 Gunungan Grebeg Besar Keraton Solo Jadi Rebutan Warga Luar Daerah
Jan Ethes Ikut Pawai Ogoh-ogoh | Ando
Jan Ethes Ikut Pawai Ogoh-ogoh | Ando

Kehebohan bertambah ketika cucu Presiden Jokowi, Jan Ethes ikut serta dalam pawai tersebut mengenakan kemeja putih, udeng serta kamen khas Bali. Begitu pula halnya yang dikenakan oleh Walikota Solo, Gibran Rakabuming.

Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kota Solo, Ida Bagus Komang Sarnawa, mengaku terharu dengan perayaan Hari Raya Nyepi, pertama kalinya di Solo tersebut.

“Kami sangat haru sekali baru pertama kali ini umat Hindu yang sedikit di Surakarta ternyata terwujud toleransi yang ada di kota Surakarta,” ungkapnya.

Baca Juga :  Maksimalkan Pendampingan Pelaku UMKM, Tower Dinasti Nusantara Group Cabang Solo Diresmikan

Usai pawai berlangsung, dilanjutkan dengan pentas seni budaya yang berlangsung di depan Plaza Balaikota.

Pawai Ogoh-ogoh Kota Solo | Ando
Pawai Ogoh-ogoh Kota Solo | Ando

 

“Bagus, semoga tahun depan tambah rame. Kita menyediakan banyak ruang untuk semua agama, semua kepercayaan, komunitas, asosiasi apapun. Silahkan pasti kami support, tempatnya ada. Kita buka ruang seluas-luasnya untuk semua,” ujar Gibran.

Ando

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com