
SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka melarang para ASN-nya menggelar rapat-rapat ataupun pertemuan di hotel.
Hal ini dikatakannya dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RKPD tahun 2023 di Alila Hotel Solo.
“Kok meeting di hotel? Musrenbang di hotel itu saya benerkan. Ke depan yang meeting di hotel yang makan-makan di hotel, yang tidur di hotel, jangan ASN. Tapi tamu-tamu kita yang dari luar kota itu yang mereka dihotel,” ungkapnya Sabtu, (18/3/2023).
Menurutnya, ke depan para ASN dapat menggunakan salah satu dari 17 tempat yang telah direnovasi mulai dari Solo Safari hingga Taman Pracima di kawasan Pura Mangkunegaran.
“Kita cukup rapatnya di 17 tempat ini. Rapatnya di sini aja, tempatnya sudah bagus-bagus. Misalnya besok Senin, pelantikan Hipmi di kebun binatang itu. Kreatif, karena tempatnya sudah proper. Coba kalau Hipmi, pelantikannya di TSTJ yang masih jaman dulu. Kotor, banyak PKl, nggak mungkin mau,” jelasnya.
Putra sulung Presiden Jokowi itu menyebut, acara Musrenbang RKPD tahun 2023 yang digelar Sabtu (18/3/2023) menjadi rapat terakhir kalinya yang digelar di hotel.
“Tempat-tempatnya ini kan sudah kita perbaiki semua. Tolong bapak ibu saya tekankan ini terakhir kalinya di hotel. Biar yang menempati ini biar yang memakai hotel ini orang-orang tamu kita. Kita gak usah rapat di hotel,” tandasnya.
Dalam Musrenbang tersebut dihadiri OPD terkait, DPRD, pelaku usaha, beserta pers. Ando